Cek Fakta: Ternyata Istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi Penyusun Skenario Tewasnya Brigadir J, Cek Faktanya

21 Juli 2022, 10:05 WIB
Ilustrasi kuasa hukum Brigadir J. /Tangkapan layar YouTube subang hijau Jack

PORTAL NGANJUK - Kabar tewasnya Brigadir J dalam aksi baku tembak dengan Bharada E membuat Irjen Ferdy Sambo dinonaktifkan oleh Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dari jabatannya sebagai Kadiv Propam Polri.

Penonaktifan Ferdy Sambo itu berkaitan dengan naiknya kasus tewasnya Brigadir J dalam tahap penyidikan.

Brigadir Yosua atau Brigadir J alias Nofriansyah Yosua Hutabarat diketahui tewas usai baku tembak dengan Bharada E karena diduga telah melakukan pelecehan dan menodongkan senjata terhadap istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi.

Namun, baru-baru ini beredar sebuah kabar yang menyebut istri Ferdy Sambo ternyata merupakan penyusun skenario penganiayaan Brigadir J.

Baca Juga: Cek Fakta: Hasil Autopsi Brigadir J Rampung, Kebenaran Akhirnya Terungkap? Simak Faktanya

Isu itu mengklaim video penganiayaan Brigadir J telah bocor, isi rekaman di dalamnya membenarkan asumsi publik soal kejanggalan aksi baku tembak di rumah eks Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo.

Kabar itu pun beredar usai kanal YouTube bernama DUNIA FAKTA mengunggah sebuah video berjudul:

"HOT NEWS~UPDATE TERBARU BRIGADIR J!REKAMAN VIDIO AMATIR BENARKAN ASUMSI PUBLIK!" pada Selasa, 19 Juli 2022.

Dalam sampul video, terlihat ada sejumlah orang berpakaian seragam polisi seolah sedang memutar rekaman video.

Kemudian, di tengahnya terdapat seorang wanita yang diklaim adalah istri Ferdy Sambo.

Baca Juga: Cek Fakta: Video Penganiayaan Brigadir J di Rumah Irjen Nonaktif Ferdy Sambo Bocor ke Publik, Begini Faktanya

Thumbnail video yang mengisukan istri Irjen Ferdy Sambo penyusun skenario penganiayaan Brigadir J./Tangkapan layar YouTube DUNIA FAKTA./

"VIDIO PENGANIAYAAN BRIGADIR J BOCOR TERNYATA ISTRI IRJEN PENYUSUN SKENARIO," bunyi narasi video tersebut .

Akan tetapi, setelah kami telusuri, isu yang menyebut istri Irjen Ferdy Sambo adalah penyusun skenario penganiayaan Brigadir J adalah tidak benar alias hoaks.

Faktanya, sampai saat ini tak ada keterangan resmi dan valid dari pihak kepolisian terkait para tersangka yang menewaskan Brigadir J.

Hingga kini, pihak kepolisian masih terus melakukan penyidikan. Bahkan, permintaan otopsi ulang yang diminta pihak keluarga Brigadir J pun turut dilakukan untuk mengungkap kasus itu.

Istri Ferdy Sambo diketahui masih belum buka suara sejak tragedi tewasnya Brigadir J pada Jumat, 8 Juli 2022.

Putri Candrawathi diketahui masih dalam pendampingan sampai saat ini karena mengalami trauma atas peristiwa yang menimpanya karena diduga telah dilecehkan oleh Brigadir J.

Selain itu, video yang menyebut adanya penyiksaan Brigadir J adalah datang dari klaim Kamaruddin Simanjuntak merupakan pengacara pihak keluarga Brigadir Yosua.
 
Baca Juga: Cek Fakta: Istri Ferdy Sambo Bongkar Pembantaian Berencana Brigadir J di Kamar, Simak Disini Faktanya

Video itu merupakan sebuah editan yang digabung dan berisi penyampaian Kamaruddin Simanjuntak saat membuat laporan dugaan pembunuhan terencana kepada Brigadir J ke Bareskrim Polri pada Senin, 18 Juli 2022 lalu.

Disisi lain, kanal YouTube DUNIA FAKTA yang mengunggah video tersebut tak diketahui secara jelas siapa pemilik dan penanggung jawabnya.

Oleh karena itu, kanal YouTube tersebut bukanlah sumber berita yang layak untuk dipercaya.

Ironisnya, video hoaks dengan durasi 10 menit 51 detik tersebut sudah ditonton sebanyak kurang lebih 17 ribu kali, hingga berita ini ditulis.***

Editor: Erfan Muchlisya Irawan

Tags

Terkini

Terpopuler