Atalia Praratya Istri Ridwan Kamil Menangis Nama Eril Harus Dihapus Dari Kartu Keluarga: Saya Sedih Karena...

- 7 Juli 2022, 10:22 WIB
Atalia Praratya Istri Ridwan Kamil Menangis Nama Eril Harus Dihapus Dari Kartu Keluarga
Atalia Praratya Istri Ridwan Kamil Menangis Nama Eril Harus Dihapus Dari Kartu Keluarga /Twitter/@ata_lia./

PORTAL NGANJUK – Air mata Atalia Praratya istri Ridwan Kamil tak terbendung saat menyaksikan nama putra sulungnya, Eril telah dihapus dari kartu keluarga (KK).

Atalia mengaku tak kuat menahan air matanya ketika petugas administrasi kematian Emmeril Kahn Mumtadz memberikan KK terbaru milik keluarga tanpa nama Eril.

Hal tersebut diungkapkan Atalia kepada Najwa Shihab, dalam wawancara terbaru, yang diunggah pada Rabu, 6 Juli 2022.

Baca Juga: Mendadak Dilarikan ke RS, Putri Thalia Onsu di Bagian Hidung dan Mulutnya Keluar Darah, Dokter Mendiagnosa…

“Jadi waktu kita mengurus surat kematian eril, kita diberi akta dan surat-surat lainnya,

Lalu petugasnya bilang ini bu kartu keluarganya, di situ saya nangis karena nama Eril sudah gak ada,” ucap Atalia, dikutip dari YouTube Najwa Shihab.

“Saya bilang kenapa diilangin pak, dibiarin aja. Dia jawab gak bisa bu ini administratif. Itu saya beratnya di situ. Waktu itu kami hanya belum siap,” ujarnya, sambil kembali terisak mengingat monen itu..

Ridwan Kamil pun ikut menimpali, pasalnya bukan mereka ngeyel tak mau taat aturan.

Pada saat itu, kata dia, petugas seharusnya memberi jeda waktu untuk berduka sebelum akhirnya menyerahkan KK terbaru tanpa nama Eril.

“KK gak boleh memuat nama orang yang sudah meninggal, saat itu kami gak tahu aturan simple itu,

Sebetulnya ga ada masalah, cuma mungkin itu momen berduka, baca, tiba-tiba gak ada namanya,” tutur Ridwan Kamil.

Baca Juga: Cek Fakta: Beredar Kabar Ahok Resmi Dilantik Jadi Menpan RB Gantikan Tjahjo Kumolo, Begini Faktanya

Baginya, setiap tangis adalah ungkapan emosi yang wajar, Kini dia dan sang istri telah merelakan dengan sangat lapang atas apa yang terjadi pada Eril.

Seperti yang diketahui, kisah Eril hilang hingga berhasil ditemukan jenazahnya sangat membuat banyak masyarakat ikut merasakan kesedihan.

Eril dinyatakan hilang di Sungai Aare di Bern, Swiss, pada Kamis, 26 Mei 2022 lalu.

Publikasi pencarian sangat intens dan melibatkan banyak pihak hingga menerjunkan personil selam professional dan peralatan canggih seperti drone.

Setelah 2 minggu mencari, pihak Kepolisian Bern mengumumkan bahwa anak Ridwan Kamil tersebut telah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pada Rabu, 8 Juni 2022.

Selama proses pencariannya, Eril banjir doa tidak hanya dari keluarga dan teman terdekat, tetapi dari masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Kejanggalan Raut Wajah Putri Delina Dibongkar Ahli Ekspresi, Terungkap ada Hal Buruk Dengan Nathalie Holscher

Setiap harinya, sebanyak ratusan warga tidak berhenti mendatangi gedung Pakuan, Bandung, Jawa Barat, untuk mendoakan putra sulung Ridwan Kamil tersebut.

Bahkan hingga proses pemakamannya di Cimaung, Kabupaten Bandung, jenazah Eril diiringi oleh banyak sekali siswa dan warga.

Hal tersebut menjadi sebuah bukti bahwa banyak sekali masyarakat yang ikut merasa sedih dengan kepergian Eril.***

Editor: Muhafi Ali Fakhri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah