Kasus Gagal Ginjal Akut Melonjak, Kemenkes Imbau Masyarakat untuk Lakukan Hal Ini sebelum Konsumsi Obat

- 20 Oktober 2022, 17:36 WIB
Kasus Gagal Ginjal Akut Melonjak, Kemenkes Imbau Masyarakat untuk Lakukan Hal Ini sebelum Konsumsi Obat
Kasus Gagal Ginjal Akut Melonjak, Kemenkes Imbau Masyarakat untuk Lakukan Hal Ini sebelum Konsumsi Obat /Unsplash/Towfiqu barbhuiya

PORTAL NGANJUK - Melonjaknya kasus gagal ginjal akut pada anak-anak membuat Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) meminta para orang tua untuk berhati-hati.

Para orangtua perlu waspada dan lebih hati-hati soal pemberian obat sirup yang memiliki kandungan parasetamol.

Berdasarkan keterangan dari Piprim Basarah Yanuarso selaku Ketua Pengurus Pusat IDAI menjelaskan bahwa peringatan tersebut adalah bentuk kewaspadaan yang diberikan oleh pihaknya agar angka kasus gagal ginjal akut tidak semakin tinggi.

Baca Juga: Cita Citata Singgung Pencabutan Laporan KDRT Billar hingga Akhirnya KPI Berikan Tanggapan Menohok Soal KDRT

"Kalau IDAI adalah kewaspadaan dini. Kasus gangguan ginjal akut yang tidak selamat juga banyak. Apapun yang ada kecurigaan, harus waspada," katanya, dikutip PORTAL NGANJUK dari Antara, Rabu, 20 Oktober 2022.

Pasalnya, pihak IDAI masih mengecek lebih lanjut terkait dugaan keterkaitan antara dietilen glikol dan etilen glikol dalam parasetamol dengan munculnya gangguan ginjal akut pada anak.

"Dari 192 kasus gangguan ginjal akut di Indonesia, belum ada satupun yang mengerucut pada satu konklusi ginjal," ujarnya.

Baca Juga: Kakak Rizky Billar Buka Suara Soal Boikot Lesti Kejora dan Adiknya, Bongkar Hal Mengejutkan, TV Akan Rugi?

Diduga seperti kasus yang terjadi di Gambia yakni kandungan etilen glikol di obat batuk turut memicu gangguan gagal ginjal.

Halaman:

Editor: Yusuf Rafii


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

x