Apa Itu Kurikulum Merdeka? Kenali 3 Prioritas Kemendikbudristek di Tahun 2024

- 28 Februari 2024, 05:45 WIB
Kurikulum Nasional
Kurikulum Nasional /Kemendikbud ristek/

PortalNganjuk.com - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) meluncurkan 3 program prioritas untuk tahun 2024, salah satunya adalah penggantian Kurikulum Merdeka dengan Kurikulum Nasional baru.

Kurikulum Nasional merupakan hasil revisi dari kurikulum 2013 (K13). Kurikulum tersebut direvisi berdasarkan hasil analisa dari kelebihan dan kekurangan selama pengimplementasian K13 saat ini.

Pergantian kurikulum ini menjadi perhatian utama bagi seluruh guru di Indonesia, menandakan berakhirnya era Kurikulum Merdeka yang berfokus pada satuan pendidikan formal seperti SD, SMP, SMA, dan SMK.

Ketiga program prioritas ini, termasuk Kurikulum Nasional 2024, bertujuan untuk menjadi panduan bagi sistem pendidikan di Indonesia.

Saat ini, Kurikulum Merdeka masih berlaku di seluruh sekolah negeri dan sebagian besar sekolah swasta.

Kurikulum Merdeka, yang diluncurkan pada tahun 2022, menawarkan berbagai kelebihan seperti pembelajaran yang lebih mendalam, bermakna, tidak terburu-buru, dan menyenangkan.

Guru juga memiliki fleksibilitas untuk mengajar sesuai dengan tahap perkembangan peserta didik dan menyelenggarakan kegiatan belajar yang lebih relevan dan interaktif.

Berikut adalah 3 program prioritas Kemendikbudristek tahun 2024:

  1. Meluncurkan Kurikulum Nasional sebagai pengganti Kurikulum Merdeka pada bulan Maret 2024.
  2. Mendaftarkan Satuan Pendidikan sebagai pelaksana Kurikulum Nasional untuk tahun ajaran 2024/2025.
  3. Mengadakan Festival Kurikulum Merdeka.

Diharapkan dengan implementasi ketiga program prioritas ini, pendidikan di Indonesia dapat lebih maju dan berkembang. ***

Editor: Muhafi Ali Fakhri


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x