Artis Inisial Y dan S Diduga Terlibat Kasus Penipuan Robot Trading Fahrenheit yang Capai Rp700 Miliar

19 April 2022, 07:45 WIB
Artis Inisial Y dan S Diduga Terlibat Kasus Penipuan Robot Trading Fahrenheit yang Capai Rp700 Miliar /

PORTAL NGANJUK – Belakangan ini kasus penipuan investasi bodong  kian menyeruak dan perlahan berhasil diusut.

Terbaru, kasus robot trading Fahrenheit yang diduga melibatkan sejumlah publik figur atau artis dalam operasionalnya.

Oktavianus Setiawan selaku Kuasa hukum korban menyebut sejumlah publik figur itu di antaranya penyanyi wanita berinisial Y dan penyanyi solo pria berinisial S.

Baca Juga: UPDATE! Link Nonton Jujutsu Kaisen 0 Movie Gratis, Sub Indo, Durasi 105 Menit, Kualitas 1080p

Dikutip oleh PORTAL NGANJUK dari Antara, berikut keterangan Oktavianus Setiawan yang tengah menyoroti kasus tersebut.

“Yang kami soroti adalah yang bersangkutan (Y dan S) adalah publik figur dan kehadiran dia otomatis lebih meyakinkan bagi para korban untuk turut hadir di dalam acara tersebut,” tutur Oktavianus.

Selain publik figur, Ketua Umum Asosiasi Perusahaan Penjualan Langsung Indonesia (AP2LI) Alister Susanto diduga juga terlibat dalam kasus tersebut.

Baca Juga: Link Nonton Kimetsu no Yaiba Season 2 Episode 18 Gratis Sub Indo, 1080p, Streaming dan Download

“Dalam acara menjelaskan yang intinya ‘dalam kondisi pandemi sekarang ini bapak/ibu berada di bisnis yang tepat, saya menyarankan setelah ini ajak teman bapak/ibu, saudara bapak/ibu untuk bisa bergabung di dalam bisnis ini’ ada unsur ajakan,” ungkap Oktavianus.

Ia juga telah telah menyerahkan bukti dugaan keterlibatan sejumlah publik figur dan Ketua Umum AP2LI tersebut kepada penyidik pada Kamis, 14 April 2022 lalu.

Kemudian ia memperlihatkan sejumlah video di mana publik figur hadir mengisi acara dan kehadiran Ketua Umum AP2LI.

Baca Juga: Link Nonton Kamen Rider Revice Episode 31 Gratis Sub Indo, 1080p, Streaming dan Download

Namun pihaknya menunggu perkembangan penyidikan Fahrenheit yang sudah berjalan 80 persen.

Dalam penyidikan tersebut empat tersangka sudah ditangkap, termasuk bos PT FSP Akademi Pro yang mengelola Fahrenheit.

Oktavianus mengaku mewakili 700 korban robot trading Fahrenheit yang mengalami kerugian dengan nominal Rp700 miliar.

Baca Juga: Link Nonton Attack on Titan Season 4 Episode 28 Gratis Sub Indo, 1080p, Streaming dan Download

Diketahui, sebelumnya Bareskrim telah menangkap dan melakukan penahanan terhadap Hendry Susanto yang merupakan Direktur di PT FSP Akademi Pro.

Hendry Susanto ditangkap juga terkait kasus dugaan investasi bodong robot trading Fahrenheit.

Di sisi lain, perkara Fahrenheit ini juga bergulir di Polda Metro Jaya. Ada empat orang yang telah ditetapkan sebagai tersangka, yakni D, ILJ, DBC, dan MF.

Dalam penyidikan tersebut pihak berwajib menduga masih ada banyak korban yang belum melapor.***

Editor: Christian Rangga Bagaskara

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler