Fakta One Piece 1050, Shirohige Anggota Rocks yang Tetap Bertahan Saat Insiden God Valley

16 Mei 2022, 21:05 WIB
Fakta One Piece 1050, Shirohige Anggota Rocks yang Tetap Bertahan Saat Insiden God Valley /OP Fanspage

PORTAL NGANJUK – Fakta One Piece 1050 datang dari karakter Shirohige.

Hingga One Piece 1050, diketahui bahwa Shirohige termasuk dalam anggota kru bajak laut Rocks.

Pada One Piece 1050, nama Shirohige merupakan salah satu karakter yang mengalami insiden God Valley.

Baca Juga: 12 Biodata Pemain KKN di Desa Penari, Termasuk Sosok Widya, Nur, Serta Mbah Dok

Hingga One Piece 1050, Eiichiro Oda telah memberikan bocoran mengenai fakta mengenai kejadian itu.

Berikut penjelasan mengenai Shirohige yang tidak kabur saat terjadi insiden God Valley.

Sosok Shirohige saat muda merupakan salah satu anggota bajak laut legendaris Rocks.

Nama Rocks sangat terkenal, hingga membuat Pemerintah Dunia kesulitan dalam menanganinya.

Baca Juga: Raffi Ahmad Dikunjungi Ridwan Kamil, Benarkah Membahas Urusan Pemilu 2024

Namun nama Monkey D Garp menjadi mimpi buruk bagi kelompok bajak laut ini.

Bajak laut Rocks nyatanya bisa dikalahkan oleh Garp yang bekerja sama dengan Gol D Roger.

Lantas saat kejadian God Valley, nama Shirohige menjadi dikenal dengan julukan manusia terkuat.

Shirohige merupakan bajak laut yang tangguh dan tidak takut dengan lawan yang dihadapi.

Anggota dari Rocks bukan hanya Shirohige, namun 2 Yonkou Kaido dan Big Mom juga ikut bersamanya.

Pernah Oda memberikan kilas balik mengenai insiden God Valley.

Baca Juga: Fakta Film KKN di Desa Penari, Cari Tahu Lokasi KKN, Kampus, Serta Umur Narasumber

Dalam insiden itu terdapat 2 alasan besar mengapa sosok bajak laut legendaris Rocks bisa kalah dari Garp.

Alasan pertama karena garp bekerja sama dengan Roger.

Rocks awalnya sudah optimis akan menang jika melawan Garp yang hanya mempunyai kemampuan haki.

Namun hal tidak terduga terjadi, dia membawa Roger dan menyerang dengan kerja sama.

Alasan kedua mengapa Rocks kalah, itu karena Kaido dan Big Mom tidak mau bekerja sama.

Karena konflik internal, Rocks seakan terjun ke medan perang sendirian.

Namun nama Shirohige muncul dan tetap menghadapi lawan saat insiden terjadi.

Baca Juga: Daftar Harga Pocky Terbaru Mei 2022 Tren Pocky Love yang Viral di TikTok

Dalam insiden itu Shirohige memiliki peran besar untuk menolong anggota kru Rocks.

Diketahui juga jika Shirohige memiliki sifat seorang ayah yang mengayomi anggotanya.

Sifat ini sudah ditunjukkan sejak dulu, bahkan saat insiden God Valley terjadi.

Dalam kilas balik juga diperlihatkan sekilas bahwa Big Mom sedang mencari Kaido yang berencana kabur dari insiden tersebut.

Keduanya kemudian kabur dan mengkhianati Rocks saat insiden.

Kejayaan Shirohige masih berlanjut hingga memiliki banyak anggota kru bajak laut.

Hingga kematiannya melawan Pemerintah Dunia sosok Shirohige masih terkenal dengan sifat seorang ayah yang ingin melindungi keluarganya.

Dia mati karena ingin mencoba menyelamatkan Ace saat dieksekusi.

Namun nasib berkata lain, Shirohige harus menerima kekalahan dan tewas di medan perang.

Itu dia fakta mengenai keberanian yang dilakukan Shirohige hingga One Piece 1050.***

Editor: Alfan Amar Mujab

Sumber: MangaPlus

Tags

Terkini

Terpopuler