10 Film Indonesia Terbaru Tayang Bulan Juni 2022, Terdapat Genre Drama, Komedi, hingga Film Horor

- 1 Juni 2022, 21:18 WIB
10 Film Indonesia Terbaru Tayang Bulan Juni 2022, Terdapat Genre Drama, Komedi, hingga Film Horor
10 Film Indonesia Terbaru Tayang Bulan Juni 2022, Terdapat Genre Drama, Komedi, hingga Film Horor /Imdb.com/

PORTAL NGANJUK – Hadir film Indonesia terbaru yang akan tayang di bioskop.

Film Indonesia terbaru kali ini dijadwalkan tayang bulan Juni 2022.

Kejutan film Indonesia terbaru akan hadir dari genre drama, komedi, hingga horor.

Baca Juga: Satria Dewa Gatotkaca: Sinopsis, Pemeran hingga Jadwal Tayang Terbaru, Cek di Sini

Penasanan, ini dia 10 daftar film Indonesia terbaru untuk bulan Juni 2022.

  1. Ranah 3 Warna

Merupakan film yang diangkat dari sebuah novel dengan judul Ranah 3 Warna.

Direncanakan akan tayang 30 Juni 2022, menggunakan genre drama romantis.

Akan ada beberapa nama pemeran seperti Arbani Yasiz, Amanda Rawles, Teuku Rassya, dan Lukman Sardi.

Dalam film ini akan ada penantian panjang dan diperlihatkan tokoh bernama Alif yang sedang mencoba meraih mimpinya.

Walaupun ujian datang, dia tetap kuat dengan berpegang dengan kalimat "Man Shabara Zhafira. Siapa yang bersabar akan beruntung"

Baca Juga: Link Live Streaming Indonesia Senior Vs Bangladesh FIFA Match Day Malam Ini di Indosiar dan Vidio, Cari Disini

  1. Madu Murni

Kali ini hadir dengan penampilan pasangan artis yaitu Irish Bella dan Ammar Zoni.

Seperti di dunia nyata, mereka akan berperan sebagai sepasang keluarga.

Akan menceritakan mengenai mantan guru agama yang menjalani hidup sendiri.

Dirinya sudah menikah, namun bercerai karena istrinya tidak menyukai pekerjaan suaminya yang menjadi penagih utang.

Film ini akan tayang 20 Juni 2022 dan akan diperankan oleh banyak artis dan selebgram.

Mereka meliputi: Irish Bella, Ammar Zoni, Aulia Sarah, Tanta Ginting, Jaja Mihardja, Yayu Unru, Meriam Bellina, Epy Kusnandar, Qausar Harta Yudana, Panji Zoni, Mo Sidik, Joe P Project, Bima Azriel, Keira Vanaya Baiin, Yanti surya, Emmie Lemu, Yeni Agung.

Baca Juga: Pengumuman Rilis Film Mencuri Raden Saleh, Iqbaal Ramadhan dengan Misi Pencurian Layaknya Fast and Furious

  1. Keluarga Cemara 2

Ini merupakan kelanjutan dari film keluarga cemara yang sebelumnya sudah rilis.

Mengadaptasi genre drama keluarga yang menceritakan keluarga abah dan emak.

Akan ada hubungan keluarga yang sempat renggang karena tokoh bernama Euis memiliki teman dekat.

Ara kesepian hingga bingung harus berbuat apa.

Akan ada drama dan latar yang menyentuh, masih berhubungan dengan drama keluarga.

Tayang 23 Juni 2022, akan diperankan oleh Ringgo Agus Rahman, Nirina Zubir, Adhisty Zara, dan Widuri Putri Sasono.

Baca Juga: Rompi Biru KPK, Pengamat: Negara Lain Perbaiki Sistem Kita Buat Rompi Baru

  1. My Sassy Girl

Akan ada drama percintaan yang berkaitan dengan perjodohan.

Tokoh Gian dikabarkan akan dijodohkan, namun tidak disangka dia terjebak di MRT dan bertemu dengan gadis mabuk bernama Sisi.

Karena kondisi tidak memungkinkan Sisi lantas dibawa Gian untuk tidur di hotel.

Setelah sadar terjadi kesalahpahaman antara keduanya, sejak saat itu mereka sering bertemu.

Mereka semakin akrab dan hubungan semakin erat hingga tumbuh rasa cinta diantara mereka.

Film ini diadaptasi dari film Korea dan disesuaikan agar memiliki alur yang sesuai dengan kondisi di Indonesia.

Tayang 23 Juni 2022, akan ada diperankan oleh Jefri Nichol dan Tiara Andini.

Baca Juga: Celine Evangelista Sebut Pacaran Dengan Marshel Widianto, Netizen: Cepat Nikahin Sebelum Sadar

  1. Atas Nama Surga

Film kali ini masih bertema drama romantis, akan ada tokoh bernama Naya dan Attar.

Mereka telah merasakan kehilangan sosok orang tua dan akan ada kisah cinta segitiga dengan datangnya Salwa.

Apakah yang terjadi dengan kisah cinta antara Naya dan Attar.

Direncanakan tayang 16 Juni 2022. Film Atas Nama Surga akan dibintangi oleh Della Dartyan, Miqdad Addausy, dan Amanda Rigby.

  1. Naga Naga Naga

Merupakan kisah seorang cucu yang sangat dekat dengan kakeknya.

Dia diceritakan tidak mau melanjutkan sekolah karena memiliki pandangan yang berbeda.

Namun ketika bertemu seorang anak kecil yang mengemis, hatinya berubah dan ingin bersekolah kembali.

Tidak ada 1 sekolah yang menerimanya karena masalah yang pernah dilakukan pada sekolah lama.

Namun dia dan kakeknya bertekad untuk membuat gedung sekolah yang sudah lama tidak diurus untuk menjadikannya media belajar.

Walaupun ditentang ibunya, sang kakek terus mendukung keputusannya cucunya, dia berpikir bahwa belajar bisa dimana saja.

Tayang 16 Juni 2022, akan diperankan oleh Tora Sudiro, Wulan Guritno, Beby Tsabina, serta Deddy Mizwar.

  1. Satria Dewa: Gatotkaca

Film ini telah memakan biaya produksi sekitar Rp1 miliar.

Walaupun demikian penonton mengharapkan film ini akan sesuai dengan ekspektasi mereka.

Diperankan oleh Rizky Nazar yang akan menjadi tokoh bernama Yudha dan memiliki kekuatan super.

Dirinya masih memiliki garis keturunan Pandawa dan memiliki tanggung jawab yang besar.

Dia akan melawan pasukan Kurawa dan melawan kejahatan yang terjadi disekitarnya.

Untuk film ini direncanakan tayang 9 Juni 2022.

  1. Buyut

Kali ini datang dari genre horor yang mengisahkan cerita masyarakat mengenai Bangka Belitung.

Buyut bagi orang Jawa merupakan istilah yang biasa saja, namun berbeda ketika dalam sudut pandang Bangka Belitung.

Kata Buyut mengarah ke sosok mistis yang hidup di sekitar rawa, sungai, atau lokasi yang berkaitan dengan air.

Sosoknya akan menjadi misteri dan memberikan adegan merinding.

Direncanakan tayang 3 Juni 2022, nantikan film horor ini di bioskop.

  1. Rumah Kuntilanak

Besok atau 2 Juni 2022, akan tayang film Rumah Kuntilanak.

Akan memperlihatkan kondisi seorang wanita yang sedang hamil, dia bernama Melanie.

Dia mengalami kejadian aneh dan mistis saat di area perkebunan karet.

Memang di lokasi tersebut masih menyimpan misteri, suaminya juga hilang selama 2 bulan dan belum kunjung ditemukan.

  1. 1 Ngeri Ngeri Sedap

Hadir untuk pecinta film komedi. Mengisahkan keluarga yang hidup di lokasi Suku Batak.

Mereka akan memberikan kesan seperti apa kehidupan suku Batak dan kejadian lucu apa yang nanti akan disajikan.

Tayang 2 Juni 2022, akan diperankan oleh Tika Panggabean, Boris Bokir, Arswendy Nasution, Gita Bhebhita, Lolox, dan Indra Jegel.

Itu dia mengenai daftar film yang tayang bulan Juni 2022 dan pastikan nonton film Indonesia terbaru.***

Editor: Alfan Amar Mujab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah