One Piece 1083: Siapa Sosok Siluet Anggota Ksatria Suci Tersebut, Inilah Beberapa Teorinya

- 11 Mei 2023, 16:50 WIB
One Piece 1083: Siapa Sosok Siluet Anggota Ksatria Suci Tersebut, Inilah Beberapa Teorinya
One Piece 1083: Siapa Sosok Siluet Anggota Ksatria Suci Tersebut, Inilah Beberapa Teorinya /Instagram @onepiece_staff/

Ksatria Suci tersebut diketahui adalah salah satu unit milik Pemerintah Dunia yang mendapat perintah dari Im Sama untuk menghancurkan delapan negara yang telah menyatakan perang terhadap mereka.

Dalam awal perkenalannya, Oda Sensei menampilkan siluet dari Ksatria Suci pada One Piece 1083 dengan jumlah anggota sebanyak sembilan anggota.

Di spoiler One Piece 1083 terlihat jika kesembilan anggota Ksatria Suci tersebut memiliki penampilan serta ciri-ciri tubuh yang berbeda.

Dari yang terlihat salah satunya ada yang menggunakan topi koboi, terdapat juga anggota yang memiliki tanduk, termasuk salah satu anggota dengan bentuk badan sigap dan tinggi, serta masih banyak lagi.

Namun, terdapat salah satu siluet dari anggota Ksatria Suci tersebut yang mencolok dan terasa familiar di mata penggemar One Piece, hal tersebut membangkitkan rasa penasaran para penggemar yang merasakannya.

Karena dalam salah satu siluet pada One Piece 1083 tersebut, tampak jika salah satu anggota Ksatria Suci mempunyai ciri-ciri serta bentuk tubuh yang tidak asing.

Siluet tersebut tampak seperti seorang laki-laki berambut panjang lepek, sedang memakai jubah panjang, dan membawa pedang.

Karena alasan tersebut, membuat para penggemar membuat kesimpulan jika siluet salah satu anggota Ksatria Suci tersebut merupakan Akagami Shanks.

Tentu saja, ciri-ciri yang terdapat pada siluet tersebut sangat mirip dengan yang dimiliki Akagami Shanks. Hal tersebut malah menguatkan kesimpulan dari beberapa penggemar, namun tidak sedikit beberapa penggemar menyangkal dan mengatakan siluet tersebut hanya mirip saja.

Namun sayang sekali, hingga menjelang One Piece 1083 rilis masih banyak hal yang belum diketahui mengenai Akagami Shanks secara mendetail.

Halaman:

Editor: Muhafi Ali Fakhri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah