4 Sifat Rasul Allah yang Harus Diteladani dan Dicontoh Umat Islam, Ketahui Apa Saja

- 11 Oktober 2021, 15:30 WIB
4 Sifat Rasul Allah yang Harus Diteladani dan Dicontoh Umat Islam, Ketahui Apa Saja
4 Sifat Rasul Allah yang Harus Diteladani dan Dicontoh Umat Islam, Ketahui Apa Saja /Pixabay/syaifulptak57

“Ketika saudara mereka (Nuh) berkata kepada mereka, “Mengapa kamu tidak bertakwa? Sesungguhnya aku ini seorang rasul kepercayaan (yang diutus) kepadamu.” (QS. asy-Syu’ara: 106- 107)

Dalam ayat tersebut dijelaskan bahwa kaum Nabi Nuh A.S mendustakan apa yang dibawa oleh Nabi Nuh. Lalu, Allah SWT menegaskan bahwa Nabi Nuh termasuk orang yang amanah atau dapat dipercaya.

  1. At-Tabligh

Sifat selanjutnya yaitu At-Tabligh yang berarti menyampaikan wahyu. Sebagai utusan, sudah pasti setiap Rasul akan menyampaikan wahyu dan tidak ada satupun wahyu yang disembunyikan.

Seperti halnya Nabi Muhammad SAW yang menyampaikan semua ayat-ayat Al-Quran kepada umatnya dan tidak ada satupun yang disembunyikan.

Sebagaimana diriwayatkan dalam hadits bahwasanya sayyidina Ali berkata :“Demi Zat yang membelah biji dan melepas napas, tiada yang disembunyikan kecuali pemahaman seseorang terhadap al-Qur’an.“

Hal tersebut juga tertulis dalam surah Q.S. Al-Maidah ayat 67 yang berbunyi:

يَا أَيُّهَا الرَّسُولُ بَلِّغْ مَا أُنْزِلَ إِلَيْكَ مِنْ رَبِّكَ ۖ وَإِنْ لَمْ تَفْعَلْ فَمَا بَلَّغْتَ رِسَالَتَهُ ۚ وَاللَّهُ يَعْصِمُكَ مِنَ النَّاسِ ۗ إِنَّ اللَّهَ لَا يَهْدِي الْقَوْمَ الْكَافِرِينَ

Artinya:

“Wahai rasul! Sampaikanlah apa yang diturunkan Tuhanmu kepadamu. Jika tidak engkau lakukan (apa yang diperintahkan itu) berarti engkau tidak menyampaikan amanat-Nya. dan Allah memelihara engkau dari (gangguan) manusia. Sungguh, Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang kafir.” (QS. al-Maidah: 67)

  1. Al-Fatanah

Sifat yang terakhir adalah Al-Fatanah, yang berarti Rasul memiliki kecerdasan yang tinggi agar mampu memberi penjelasan pada kaum yang belum berada dijalan Allah SWT dan mengajak mereka untuk berada dijalan-Nya.

Halaman:

Editor: Alfan Amar Mujab

Sumber: Youtube Anak Muslim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah