Melonjaknya Harga Cabai, Pj. Bupati Kabupaten Nganjuk Himbau Gerakan Tanam Cabai Bagi ASN dan Masyarakat

- 12 Desember 2023, 21:13 WIB
Melonjaknya Harga Cabai, Pj. Bupati Kabupaten Nganjuk Himbau Gerakan Tanam Cabai Bagi ASN dan Masyarakat
Melonjaknya Harga Cabai, Pj. Bupati Kabupaten Nganjuk Himbau Gerakan Tanam Cabai Bagi ASN dan Masyarakat /ANTARA/Penina F Mayaut/

Portalnganjuk.com – Melonjaknya harga cabai bulan ini, membuat Penjabat Bupati Nganjuk, Sri Handoko Taruna, mengajak semua pihak memanfaatkan pekarangan yang ada untuk tanaman cabai.

“Kepada masyarakat Kabupaten Nganjuk kami mengimbau untuk mengoptimalkan pemanfaatan lahan pekaranga dan/ ataupun lahan tersedia lainnya melalui gerakan penanaman cabai di lingkungannya masing-masing,” begitu bunyi intruksi Pj Bupati Nganjuk.

Gerakan memasyarakatkan tanam cabai ini dalam rangka mengendalikan inflasi bahan pangan dan untuk meningkatkan ketersediaan komoditas pangan  di tingkat rumah tangga.

Terkait hal tersebut, Surat Edaran Bupati Nganjuk Nomor: 500/135/411.020/2023, tanggal 30 November 2023, berisi empat instruksi Pj Bupati Nganjuk, Sri Handoko, kepada seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Nganjuk.

Empat instruksi tersebut adalah sebagai berikut:

  1. Gerakan penanaman cabai: Pimpinan Perangkat Daerah, Camat, dan Lurah/Kepala Desa diminta untuk memerintahkan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam lingkup kerja masing-masing, untuk melakukan gerakan penanaman cabai di lingkungan/rumah masing-masing.
  2. Kedua, Camat dan/atau Lurah/Kepala Desa bersinergi bersama RT/RW, tokoh masyarakat setempat dan pihak terkait untuk mendorong dan mengajak masyarakat dalam pemanfaatan lahan pekarangan dan kebun melalui gerakan penanaman cabai serta kebutuhan konsumsi pangan rumah tangga lainnya.

“Kepada semua pihak terutama Camat dan/ ataupun Lurah/Kepala Desa untuk menjadi teladan di wilayahnya masing-masing dalam menggalakkan dan memasyarakatkan gerakan penanaman cabai tersebut,” bunyi salahsatu poin intruksi Bupati Nganjuk.

  1. Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan, dan Perikanan Kabupaten Nganjuk memfasilitasi dan memberikan pendampingan kepada ASN dan masyarakat dalam gerakan penanaman cabai.
  2. Selanjutnya, Camat dan/atau Lurah/Kepala Desa melaporkan perkembangan pelaksanaan gerakan penanaman cabai kepada Bupati Nganjuk melalui Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan, dan Perikanan Kabupaten Nganjuk.

Instruksi-instruksi tersebut dikeluarkan oleh Pj Bupati Nganjuk dalam rangka mengantisipasi kenaikan harga cabai di Kabupaten Nganjuk. Pj Bupati Nganjuk berharap, dengan gerakan penanaman cabai ini, masyarakat dapat memenuhi kebutuhan cabai sendiri, sehingga tidak perlu lagi bergantung pada pasokan dari luar daerah.***

 

Editor: Yusuf Rafii


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x