5 Rekomendasi Tempat Wisata Terbaru dan Terpopuler di Cirebon, Cocok Jadi Destinasi Liburan Lebaran 2023

20 April 2023, 15:45 WIB
5 Rekomendasi Tempat Wisata Terbaru dan Terpopuler di Cirebon, Cocok Jadi Destinasi Liburan Lebaran 2023 /

PORTAL NGANJUK - Berikut ini adalah rekomendasi tempat wisata terbaru dan terpopuler di Cirebon tahun 2023 ini. Deretan tempat wisata ini sangat cocok untuk dijadikan referensi destinasi liburan bareng keluarga di Lebaran Idul Fitri 2023.

Liburan Lebaran Idul Fitri 2023 menjadi momen yang dinantikan oleh semua orang, karena bisa menghabiskan waktu liburan bersama keluarga. Bagi Anda dan keluarga yang merayakan Hari Raya Idul Fitri 2023 di Cirebon dan ingin mengisi momen-momen liburan bersama, baiknya digunakan untuk mengunjungi destinasi wisata terbaru dan terpopuler yang ada di Cirebon ini.

Simak selengkapnya artikel ini untuk mengetahui 5 rekomendasi tempat wisata terbaru dan terpopuler di Cirebon yang cocok untuk dijadikan destinasi liburan bareng keluarga di Lebaran 2023.

 

  1. Cirebon Waterland Ade Irma Suryani

 

Cirebon Waterland Ade Irma Suryani berada di Jl. Yos Sudarso, Lemahwungkuk, Kecamatan Lemahwungkuk, Cirebon, Jawa Barat. Selain destinasi waterpark yang seru, di Cirebon Waterland Ade Irma Suryani juga terdapat wisata sejarah, budaya dan alamnya yang mempesona di dalamnya.

Waterpark Ade Irma Suryani dilengkapi dengan beberapa fasilitas pendukung seperti area parkir, kolam renang, penginapan, wahana permainan air, cafetaria, toilet dan kamar mandi, dan mushola. Tempat wisata ini cocok dijadikan pilihan destinasi wisata untuk liburan bareng keluarga di Lebaran 2023.

 

 

  1. Bukit Cinta Anti Galau

 

Bukit Cinta Anti Galau berada di Pahing, Sinarrancang, Kecamatan Mundu, Cirebon, Jawa Barat. Bukit Cinta Anti Galau menawarkan view perbukitan hijau dan udara yang segar dengan dipadukan spot foto instagenic serta berbagai macam wahana permainan yang seru.

Terdapat beberapa fasilitas wisata yang bisa dinikmati ketika berlibur ke Bukit Cinta Anti Galau Cirebon, di antaranya yaitu lokasi parkir, pusat informasi dan tiket masuk destinasi Bukit Cinta Anti Galau, mushola, toilet, spot foto menarik, wahana permainan seru, kolam renang, gazebo dan tempat duduk, serta resto dan kantin. Tempat wisata ini cocok dijadikan pilihan destinasi wisata untuk liburan bareng keluarga di Lebaran 2023.

 

 

  1. Kampung Sabin

 

Kampung Sabin beralamat di Jalan Nyi Ageng Serang, Sindangjawa, Kecamatan Dukupuntangs, Cirebon, Jawa Barat. Kampung Sabin merupakan sebuah restoran bernuansa Bali yang dibangun dengan memanfaatkan lahan persawahan di perkampungan sekitar. Selain menyediakan view alam berupa area persawahan yang hijau dan gapura serta ornamen-ornamen khas Bali, pengunjung juga dapat menikmati pemandangan Gunung Ciremai yang terlihat begitu gagah.

Adapun fasilitas yang disediakan di Kampung Sabin ini ialah area parkir, mushola, toilet, smoking area, lounge bar, cafe dan resto, agrowisata, spot foto yang Instagramable, private party, dan candle light dinner. Tempat wisata ini cocok dijadikan pilihan destinasi wisata untuk liburan bareng keluarga di Lebaran 2023.

 

 

  1. Bukit Gronggong

 

Bukit Gronggong lokasinya berada di Patapan, Kecamatan Beber, Cirebon, Jawa Barat. Bukit Gronggong menawakan cafe unik anti mainstream dengan pemandangan kota Cirebon yang mengagumkan. Selain menyediakan spot foto yang instagenic, terdapat juga wisata kuliner yang di temani dengan pemandangan alam yang mengagumkan.

Adapun fasilitas yang disediakan di Bukit Gronggong yaitu area parkir kendaraan yang luas, cafe dan resto yang Instagramable, mushola, toilet, spot foto menarik, dan lainnya. Tempat wisata ini cocok dijadikan pilihan destinasi wisata untuk liburan bareng keluarga di Lebaran 2023.

 

 

  1. Pantai Kejawanan

 

Pantai Kejawanan berada di Pegambiran, Kecamatan Lemahwungkuk, Cirebon, Jawa Barat. Selain menawarkan penorama dan suasana pantai yang menenangkan, Pantai Kejawanan juga menyediakan aktivitas yang menyenangkan seperti camping, kulineran, berenang, berburu spot foto, dan lainnya.

Adapun fasilitas yang bisa dinikmati ketika berkunjung di Pantai Kejawanan di antaranya yaitu area parkir kendaraan wisata, warung makan wisata, toilet dan kamar mandi, spot foto instagenic, gazebo, spot memancing, camping area, perahu wisata bahari, dan masih banyak lagi. Tempat wisata ini cocok dijadikan pilihan destinasi wisata untuk liburan bareng keluarga di Lebaran 2023.

 

 

Itulah 5 rekomendasi tempat wisata terbaru dan terpopuler di Cirebon yang cocok untuk dijadikan destinasi liburan bareng keluarga di Lebaran 2023.***

Editor: Yusuf Rafii

Tags

Terkini

Terpopuler