TOP 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Majalengka, Bikin Betah, Wajib Dikunjungi!

- 4 Februari 2023, 12:06 WIB
Curug Ibun Pelangi Majalengka/Instagram/@metlandhotelcirebon
Curug Ibun Pelangi Majalengka/Instagram/@metlandhotelcirebon /

PORTAL NGANJUK - Dibawah ini merupakan beberapa rekomendasi tempat wisata di Majalengka yang sedang populer dan wajib untuk dikunjungi.

Salah satu cara untuk menghilangkan penat dan stress adalah dengan berlibur ke tempat wisata.

Majalengka mempunyai berbagai lokasi yang cocok untuk dijadikan destinasi baik bersama keluarga, sahabat, maupun pasangan.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Tempat Wisata Malam di Tangerang yang Menarik, Cocok untuk Malam Mingguan

Banyak sekali tempat wisata di Majalengka yang menampilkan keindahan alam dengan kuliner yang sangat menarik untuk dikunjungi para wisatawan.

Berikut ini merupakan beberapa rekomendasi tempat wisata di Majalengka yang sedang populer dan wajib untuk dikunjungi.

1. Terasering Panyaweuyan Argapura

Jika ingin menikmati pemandangan persawahan ala Ubud Bali, objek wisata Terasering Panyaweuyan Argapura ini merupakan pilihan yang sangat tepat untuk kamu datangi.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Tempat Wisata Malam di Bekasi yang Menarik, Cocok untuk Malam Mingguan

Pasalnya di objek wisata Panyaweuyan ini, kamu bisa melihat hamparan persawahan yang berundak-undak layaknya Ubud, Bali. 

Disini, kamu bisa menikmati keindahan sunrise hingga sunset. Jika kamu memiliki hobi fotografi, kamu bisa datang kesini dan hunting foto landscape yang sangat memikat.

2. Curug Ibun Pelangi

Curug Ibun Pelangi merupakan salah satu air terjun di Majalengka yang sangat asri dan bisa membius siapa saja yang berkunjung karena keindahannya.

Baca Juga: 8 Rekomendasi Tempat Wisata Menarik di Serang Banten yang Hits dan Instagramable

 

Di dekat Curug ini, kamu juga bisa menemui sebuah goa yang dijuluki sebagai Green Canyonnya Majalengka yang dinamakan Goa Lalay.

Didalam goa ini, kamu akan menyaksikan keindahan yang luar biasa, karena ada cahaya yang menyinari bagian dalam goa sehingga terlihat sangat instagenik.

3. Curug Kapak Kuda

Curug yang memiliki aliran yang sangat deras ini memiliki ketinggian sekitar 20 meter dengan dua tingkatan air terjun. 

Curug ini terlihat sangat instagenik karena diapit oleh dua tebing hijau yang sangat cantik karena telah ditumbuhi tumbuhan kecil-kecil di atasnya.

Namun, jika ingin mengunjungi curug ini, pastikan kamu datang pada saat musim hujan, karena airnya akan melimpah dan terlihat cantik saat terjun ke bawah.

4. Gunung Ciwaru

Gunung Ciwaru merupakan salah satu gunung di Majalengka yang memberikan pemandangan alam yang sangat spektakuler.

Meski kamu harus mengeluarkan kerja keras terlebih dahulu untuk sampai ke puncak, karena harus menaiki ratusan anak tangga, namun jangan khawatir karena rasa lelahnya akan terbayar ketika melihat pemandangannya yang sangat memanjakan mata. 

Ada begitu banyak spot selfie yang disediakan oleh para pengelola yang bisa kamu nikmati sepuasnya untuk berfoto dengan berbagai properti yang ada.

5. Cikadongdong River Tubing

Salah satu tempat wisata yang sedang populer di Majalengka adalah Cikadongdong River Tubing.

River Tubing sendiri merupakan aktivitas wisata yang dilakukan di medan sungai, aliran irigasi, atau sungai yang mengalir di dalam gua yang menggunakan alat bantu ban karet.

Nah, di Sungai Cikadongdong kamu akan diajak menyusuri sungai yang memiliki panjang sekitar 350 meter dengan air yang sangat jernih dan berarus deras.

Namun, untuk menikmati keseruan River Tubing di sungai Cikadongdong, kamu harus booking terlebih dahulu dari jauh-jauh hari.

 

Editor: Yusuf Rafii


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x