Kiat Membangun Kemampuan Literasi dan Numerasi Anak Menurut Galih Sulistyaningra

- 15 Juni 2024, 16:46 WIB
Kiat Membangun Kemampuan Literasi dan Numerasi Anak Menurut Galih Sulistyaningra
Kiat Membangun Kemampuan Literasi dan Numerasi Anak Menurut Galih Sulistyaningra /Karawangpost/Foto/Pixabay-StockSnap

Portalnganjuk.com Galih Sulistyaningra, seorang praktisi pendidikan, membagikan beberapa tips untuk meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi anak bagi para guru dan orang tua di Indonesia.

“Literasi dan numerasi tidak hanya menjadi tanggung jawab guru Bahasa Indonesia dan Matematika, tapi semua guru, termasuk orang tua dan pemangku kebijakan,” kata Galih

Hasil Asesmen Nasional (AN) 2023 yang dirilis oleh Kemendikbudristek, terdapat persentase yang cukup signifikan dari siswa SD/sederajat yang belum mencapai kemampuan minimum dalam literasi dan numerasi.

  • Literasi: 39% siswa SD/sederajat belum memiliki kemampuan minimum dalam literasi.
  • Numerasi: 54% siswa SD/sederajat belum memiliki kemampuan minimum dalam numerasi.

Hal ini tentu menjadi perhatian bersama, mengingat literasi dan numerasi merupakan kemampuan dasar yang sangat penting bagi anak-anak untuk melanjutkan pendidikan dan menghadapi kehidupan di masa depan.

Lebih mengkhawatirkan lagi, literasi dan numerasi bukan hanya sebatas kemampuan membaca, menulis, dan berhitung (calistung). Kemampuan ini mencakup pemahaman yang lebih luas, seperti:

  • Literasi: Kemampuan untuk memahami dan menggunakan berbagai jenis teks untuk menyelesaikan masalah sehari-hari.
  • Numerasi: Kemampuan menggunakan prinsip matematika untuk menyelesaikan masalah sehari-hari.

Kedua kemampuan ini menjadi fondasi penting bagi anak-anak untuk dapat belajar dan memahami berbagai konsep di sekolah.

Oleh karena itu, diperlukan upaya bersama dari berbagai pihak untuk meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi anak-anak Indonesia, menurut Wanita yang meraih gelar Master di bidang Educational Planning dari University College London (UCL), Galih Sulistyaningra.

Tips untuk Membangun Kemampuan Literasi

Orang tua perlu memupuk kemampuan literasi anak sejak dini melalui 'kesadaran cetak'. Membangun kemampuan literasi anak sejak dini merupakan langkah penting untuk menyiapkan mereka menjadi pembelajar yang sukses di masa depan. Salah satu cara efektif untuk mencapainya adalah dengan menumbuhkan 'kesadaran cetak' pada anak.

Apa itu Kesadaran Cetak?

Kesadaran cetak mengacu pada pemahaman anak bahwa tulisan memiliki makna dan terhubung dengan dunia di sekitar mereka. Anak yang memiliki kesadaran cetak dapat:

Halaman:

Editor: Yusuf Rafii


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah