Ashanty Tak Tertolong, Dikabarkan Jatuh hingga Terseret dari Wahana Ekstrem? Simak Begini Faktanya

9 Januari 2022, 18:20 WIB
benarkah Ashanty mengalami insiden jatuh dari wahana ekstrem hingga mukanya terseret dan tak tertolong? Simak begini faktanya. /Karawangpost/Instagram: Ashanty_Ash

PORTAL NGANJUK – Artis ternama Ashanty, istri Anang Hermansyah dikabaran jatuh dari wahana ekstrem.

Dalam informasi yang beredar, dijelaskan bahwa Ashanty jatuh dari wahana ekstrem hingga tak tertolong.

Kabar yang mecatut nama Ashanty, istri Anang Hermansyah itu beredar di Youtube setelah diunggah oleh kanal YouTube Kerabat Seleb pada Jumat, 7 Januari 2022.

Baca Juga: Innalillahi, Acha Septriasa Dikabarkan Meninggal Dunia Akibat Penyakit Kronis? Simak Faktanya

Kabar berupa video itu diunggah dengan narasi judul sebagai berikut.

Kabar Buruk Menimpa Ashanty, Insiden Jatuh Dari Wahana Ekstrem, Mukanya Keseret, Tak 'Tertolong'?"

Adapula narasi yang disertakan dalam thumbnail video adalah sebagai berikut.

Kabar Buruk Menimpa Ashanty

Insiden Jatuh Dari Wahana Ekstrem

Mukanya Terseret, Tak 'Tertolong'!?

Baca Juga: Pemerintah Indonesia Dikabarkan Resmi Legalkan PKI Lagi, Pihak Istana Merestui? Simak Faktanya

kabar Ashanty mengalami insiden jatuh dari wahana ekstrem hingga mukanya terseret dan tak tertolong tangkapan layar youtube

Lantas, benarkah Ashanty mengalami insiden jatuh dari wahana ekstrem hingga mukanya terseret dan tak tertolong? Simak begini faktanya.

Berdasarkan hasil penelusuran yang dilansir Portal Nganjuk dari Kabar Besuki dalam artikel “[HOAX] Ashanty Alami Insiden Jatuh dari Wahana Ekstrem, Mukanya Terseret dan Tak Tertolong”, tidak ditemukan informasi yang valid tentang kabar tersebut.

Keluarga Anang Hermansyah diketahui tengah menghabiskan waktu dengan liburan di Turki.

Baca Juga: Habib Bahar Diisukan Hanya Sebagai Pesuruh, Polisi Ringkus Bos Besar Dibalik Kasusnya? Ini Faktanya

Hal ini diketahui melalui kanal YouTube The Hermansyah A6, setelah turun dari permainan Arsy mengalami kecelakaan.

Hal ini lantaran Arsy buru-buru ketika menuruni wahana. Padahal wahana tersebut belum berhenti secara sempurna.

Beruntungnya Arsy segera diobati oleh Ashanty dengan mengoleskan krim atau salep.

Baca Juga: Habib Bahar Bin Smith Dikabarkan Ngamuk hingga Dibuat Tersungkur Aparat Kepolisian, Begini Faktanya

Sehingga ia tidak perlu dibawa ke rumah sakit dan langsung melanjutkan kegiatannya. 

Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa kabar Ashanty mengalami insiden jatuh dari wahana ekstrem hingga mukanya terseret dan tak tertolong adalah salah atau hoaks.***(Ayu Nida LF/Kabar Besuki)

Editor: Alfan Amar Mujab

Sumber: Kabar Besuki

Tags

Terkini

Terpopuler