Attack on Titan: Warga Jepang Merasa Bingung Kenapa Karakter Gabi Braun Dibenci di Luar Negeri

25 Februari 2022, 09:30 WIB
Penggemar Attack on Titan Season 4 Part 2 mencoba menghubungkan kisah anime hits itu dengan Kekaisaran Romawi. /Twitter.com/@AttackOnTitan

PORTAL NGANJUK – Diketahui, Karakter Gaby Braun dibenci banyak orang sejak penayangan dari Attack on Titan Final Season di tahun 2020.

Penyebab karakter Gaby Braun tersebut dibenci di serial Attack on Titan adalah karena ia telah membunuh Sasha Blouse.

Karena insiden tersebut, mulai saat itulah karakter Gaby tersebut mulai dibenci beberapa penggemar anime di seluruh dunia.

Hal tersebut dikarenakan Sasha sendiri merupakan karakter penting dan sudah melekat pada penggemar anime tersebut sejak musim pertama.

Bahkan karakter dengan sebutan “Gadis Kentang” tersebut merupakan teman seperjuangan dari karakter utama yaitu Eren.

Namun, ternyata kebencian tersebut tidak berlaku di negara anime tersebut berasal.

 Baca Juga: Breaking News: Gempa Berkekuatan 6.2 Magnitudo Mengguncang Pasaman Barat, BMKG: Mohon Evakuasi Sementara

Pasalnya di Jepang sendiri, karakter tersebut malah dianggap gadis yang imut dan lucu.

Beberapa waktu yang lalu, situs populer di Jepang yaitu Yaraon! Telah membuat sebuah halaman yang berisikan komentar para warga Jepang.

Dalam halaman tersebut diperlihatkan bahwa sebagian besar warga Jepang malah menyukai gadis tersebut.

"Di Jepang dia sangat populer karena dia gadis yang cantik dan dia memiliki suara Ayane Sakura, tapi kurasa mereka memiliki kepekaan yang berbeda,"

"Saya yakin mereka akan memiliki pendapat yang sama dengan orang Jepang pada umumnya,"

"Kamu adalah baj*ngan kecil yang membunuh Sasha!,Mungkin itu satu-satunya alasan dia yang bisa dimengerti,”

 Baca Juga: Link Streaming Resmi Anime Shuumatsu no Harem Episode 8 Sub Indo, Nonton dan Download Gratis Disini

"Saya suka Gabi, dia memiliki perkembangan yang hebat,”

"Gabi tidak populer. Ada yang lebih populer dari Gabi ternyata adalah Mikasa dan Armin di luar sana,”

"Satu-satunya omong kosong yang dibenci dengan suara bulat adalah tentara yang melemparkan saudara perempuan Grisha ke anjing,"

"Sayangnya, orang asing juga tidak menyukai Floch Foster,"

"Aneh sekali, kenapa orang asing tidak menyukai Floch? Jauh lebih logis untuk mendukung pembantaian daripada mendukung perdamaian,

“Karena mereka yang mendukung yang terakhir tidak peduli dengan masa depan pulau, mereka hanya peduli pada Eren,”

Baca Juga: Resmi Dirilis! Spesifikasi dan Harga Terbaru OPPO Reno 7 5G, Pakai Layar Amoled dan RAM 8GB 

"Aku suka gadis itu, aku ingin dia bahagia di masa depan,”"

"Gabi dan Falco adalah karakter penting, seolah-olah mereka adalah generasi pemimpin berikutnya,

“Semua tergantung perspektif. Jika kita melihatnya dari sudut pandang pulau Paradis, kita akan membencinya,

“Tetapi jika kita melihatnya dari sudut pandang Marley, kita tidak akan bisa membencinya. Atau mungkin lebih dari itu,” ***

Editor: Christian Rangga Bagaskara

Tags

Terkini

Terpopuler