5 Rekomendasi Film Versi Remake, Pecinta Film Horor Wajib Tonton Nomor 3 dan 4

- 30 Maret 2023, 14:30 WIB
5 Rekomendasi Film Versi Remake, Pecinta Film Horor Wajib Tonton Nomor 3 dan 4
5 Rekomendasi Film Versi Remake, Pecinta Film Horor Wajib Tonton Nomor 3 dan 4 /Twitter/@jokoanwar

Warkop DKI Reborn (2016-2020)

Dibintangi komedian legendaris Dono, Kasino, dan Indro dengan membintangi film pertama mereka berjudul ‘Mana Tahan’ pada tahun 1979. akting komedi mereka yang menghibur pun berlanjut ke siaran TV dan menjadi tontonan komedi favorit penonton Indonesia.

Untuk karya remake terdapat aktor Abimana Aryasatya, Vino G. Bastian dan Tora Sudiro untuk memerankan karakter trio komedi melalui judul film ‘Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 1’ pada tahun 2016 dan berlanjut ‘Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 2’ pada tahun 2017

Karena antusias penonton petualangan komedi mereka pun berlanjut, di ‘Warkop DKI Reborn 3’ (2019) dan ‘Warkop DKI Reborn 4’ (2020), dibintangi aktor Aliando Syarief, Adipati Dolken, dan Randy Danistha.

Pengabdi Setan 2: Communion (2022)

Film ‘Pengabdi Setan’ sangat populer di kalangan pecinta film horor pada 1980. saat itu menjadi perbincangan dan menjadi fil horor paling seram di perfilman Indonesia, hingga akhirnya dibuatlah versi remake pada 2017 dengan menghadirkan sosok hantu ikonik ‘ibu’

Film tersebut sukses yang disutradarai Joko Anwar, dan melanjutkan serialnya ‘Pengabdi Setan 2: Communion’ pada 2022.

Jailangkung: Sandekala (2022)

Salah satu film horor terpopuler, saat tahun 2001. selang 16 tahun, Rizal Mantovani dan Jose Poernomo merilis film dengan judul serupa pada 2027.

Halaman:

Editor: Muhafi Ali Fakhri

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x