Covid-19 Belum Usai, Kini Muncul Virus Hendra yang Dapat Menginfeksi Kuda dan Manusia, Berikut Penjelasannya!

- 15 Mei 2022, 07:00 WIB
Ilustrasi. Covid-19 Belum Usai, Kini Muncul Virus Hendra yang Dapat Menginfeksi Kuda dan Manusia, Berikut Penjelasannya!
Ilustrasi. Covid-19 Belum Usai, Kini Muncul Virus Hendra yang Dapat Menginfeksi Kuda dan Manusia, Berikut Penjelasannya! /Pixabay/qimono/

PORTAL NGANJUK – Wabah pandemi Covid-19 hingga saat ini masih belum sepenuhnya menghilang dari muka bumi.

Bahkan pandemi Covid-19 ini sekarang semakin diperparah dengan munculnya varian penyakit hepatitis misterius yang menyerang dan membunuh beberapa anak di Indonesia.

Bahkan kali ini ditemukan virus lain yang dapat menginfeksi kuda dan manusia, yaitu dikenal sebagai virus Hendra.

Virus ini memiliki reservoir alami yaitu kelelawar dari genus Pteropus, yang ditemukan di Australia.

Baca Juga: Jangan Sepelekan Penyakit Hepatitis, Simak Gejalanya dan Penangannya Di sini!

Virus Hendra (HeV) sendiri diketahui dapat menular dan menyebabkan penyakit yang cukup fatal pada kuda dan manusia yang terinfeksi.

Berdasarkan catatan yang diketahui, virus ini pertama kali ditemukan di pinggiran Kota Brisbane, Hendra, Australia pada tahun 1994.

Pada saat itu, virus Hendra diketahui telah menginfeksi sebanyak 21 kuda pacu dan 2 orang manusia.

Kemudian pada tahun 2016, sebanyak 70 ekor kuda di pantai timur laut Australia dilaporkan telah terinfeksi virus ini.

Halaman:

Editor: Andri Wahyu Pratama

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x