Peringatan Hari Kartini 21 April, Bentuk Emansipasi Wanita Indonesia

21 April 2022, 13:05 WIB
Peringatan Hari Kartini 21 April, Bentuk Emansipasi Wanita Indonesia /Pixabay/

PORTAL NGANJUK- Hari Kartini adalah hari dimana Raden Ajeng Kartini atau lebih akrab disapa Kartini memperjuangkan hak-hak wanita Indonesia dimata Nusantara hinga seluruh dunia.

Hari Kartini diperingati setiap tahun pada tanggal 21 April 2022.

Pada hari itu banyak wanita Indonesia yang memakai outfit Kartini, guna menghormati beliau sebagai salah satu wanita pencetus kesetaraan gender di Indonesia.

Yang mana kita tahu, jika dahulu hak-hak asasi wanita Indonesia dianggap remeh.

Wanita dianggap tidak bisa maju seperti kaum pria dan wanita hanya dituntut untuk mengurus keperluan rumah tangga saja.

Padahal wanita merupakan pondasi dalam pembentukkan karakter anak dirumah.

Jika ibunya pintar maka akan semakin pintar pula anaknya, oleh karena itu Raden Ajeng Kartini memperjuangkan nasib-nasib kaula muda wanita.

Aksi beliau ini tergolong tidak mudah, banyak rintangan menghadang melintang dihadapan beliau.

Baca Juga: BEM SI 11 April 2022 Salah Kaprah Oder Baru, Publik: Kampus Malu!

Sejak tahun 1964 setiap tanggal 21 April yang merupakan hari kelahiran Raden Ajeng Kartini warga Indonesia khususnya kaum wanita merayakannya.

Tokoh Kartini dalam memperjuangkan emansipasi wanita dan juga kesetaraan gender antara kaum wanita dan kaum pria mendapat dukungan keras seluruh wanita di Indonesia pada zamannya.

Sehingga setiap 21 April akan banyak kegiatan perayaan hari Kartini, guna mengenang dan menghormati beliau atas jasa-jasanya yang sangat besar.

Dikutip  PORTAL NGANJUK  dari laman Berita Priangan Timur News Pikiran Rakyat.com

21 April adalah sebagai hari peringatan Raden Ajeng Kartini, tanggal ini dipilih karena merupakan tanggal lahir beliau.

Jasa-jasa beliau dalam memperjuangkan hak-hak wanita patut diacungi jempol.

Pada hari Kartini terdapat suatu peristiwa penting atau sejarah Indonesia mengenai hak-hak wanita dan emansipasi wanita yang  mulai disetujui dan diterima oleh kaum pria pada zaman itu.

Atas tindakan kepahlawanan Raden Ajeng Kartini dalam mengangkat harkat dan martabat wanita.

Baca Juga: Aksi Demo BEM SI 11 April 2022 Tuai Kecaman Pedas, Ingin Era Orde Baru!

Kemudian beliau dimasukkan ke dalam sejarah bangsa Indonesia sebagai wanita no 1 memperjuangkan emansipasi wanita.

Bersama pahlawan-pahlawan wanita lainnya beliau memperjuangkan hak-hak wanita dimata dunia juga bangsa Indonesia sendiri.

Demikian isi artikel ini disampaikan dalam judul” Peringatan Hari Kartini 21 April, Bentuk Emansipasi Wanita Indonesia”***

 

Editor: Yusuf Rafii

Sumber: Priangan Timur News

Tags

Terkini

Terpopuler