Kemarahan Megawati terhadap Istana Negara Tak Terobati, Luhut Disebut sebagai Biang Kerok

25 April 2022, 11:06 WIB
Balasan Nyelekit Warganet Soal Megawati Bingung Fenomena Ibu-ibu Belanja Baju Lebaran -Antre Migor//Antara /

PORTAL NGANJUK – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi RI (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan disebut sebagai biang kerok atas kemarahan Megawati terhadap Istana Negara.

Diduga kemarahan Megawati Soekarnoputri berkaitan dengan wacana penundaan Pemilu 2024 dan perpanjangan masa jabatan Presiden.

Usulan yang dilontarkan oleh sejumlah pihak untuk mendukung Jokowi memimpin selama tiga periode tentu melanggar ketentuan yang ada di dalam UUD 1945.

Baca Juga: Jelang Mudik Lebaran 2022, Jalur Tol Jatim Mengalami Peningkatan Kendaraan

Sebagaimana tercantum dalam UUD 1945 tentang aturan jika Jokowi hanya boleh menjabat sebagai Presiden maksimal dua periode, dimana masing-masing periode berlangsung selama lima tahun.

Sehingga, di tahun 2019-2024 merupakan periode yang kedua jabatan Jokowi sebagai Presiden RI.

"Sebetulnya ada yang lebih jauh dari kasus minyak goreng yaitu kemarahan bu Mega terhadap Istana Negara yang sudah tidak bisa terobati lagi," kata Rocky Gerung.

Baca Juga: Kronologi Kebakaran Pasar Gembrong Jakarta Timur Ludeskan Ratusan Bangunan, Kerugian Miliaran Rupiah

Secara tegas, Megawati Soekarnoputri menolak usulan kepemimpinan Jokowi selama tiga periode.

Meski Megawati merupakan ketua partai yang mengusung Jokowi menjadi Presiden, namun dia tetap tidak setuju dengan wacana tersebut.

"Orang mau cari personifikasinya apa ya selama ini kita dengar dari tokoh-tokoh PDIP kalau Luhut biang kerok. Namun, kita tahu bahwa intensitas penggunaan istilah Brutus segala macam ke pak Luhut itu semakin telanjang," ucap Rocky Gerung.

Baca Juga: Kemarahan Megawati Kepada Istana Disebut Tak Terbendung, Luhut Binsar Pandjaitan Jadi Sorotan

Hal ini membuat Luhut Binsar Pandjaitan menjadi sorotan, diduga bahwa Menko Marves itulah  orang di balik layar yang melancarkan wacana Jokowi tiga periode.

“Orang akhirnya tahu, bu Mega kelihatannya sudah tidak bisa menahan lagi semacam basa basi politik dengan istana," ujar Rocky Gerung dikutip oleh PORTAL NGANJUK dari kanal Youtube miliknya, pada Senin, 25 April 2022.***

Editor: Christian Rangga Bagaskara

Sumber: YouTube Rocky Gerung

Tags

Terkini

Terpopuler