Mendag: Diperkirakan Seminggu Kedepan Harga Minyak Goreng akan Lebih Baik

- 19 Maret 2022, 08:05 WIB
Mendag: Diperkirakan Seminggu Kedepan Harga Minyak Goreng akan Lebih baik
Mendag: Diperkirakan Seminggu Kedepan Harga Minyak Goreng akan Lebih baik /Antara/Asep Fathulrahman/

Berdasarkan informasi dari penjual, banyaknya permintaan toko terhadap kebutuhan minyak goreng sudah bisa dipenuhi 100 persen," ujar Mendag pada Jumat 18 Maret 2022.

 Baca Juga: Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia Sarankan Subsisdi Minyak Goreng Bersifat Perorangan Agar Tepat Sasaran

Menurut Mendag, jika merek minyak goreng yang muncul di pasaran semakin banyak, maka harganya juga akan menurun.

Karena para brand tersebut akan bersaing sesuai dengan kompetisi dan leveling dari pasar mereka.

"Kita akan kerjakan bersama-sama, mudah-mudahan kita dapat menghasilkan harga yang lebih baik pada waktu yang tidak akan lama.

Diperkirakan dalam seminggu ke depan merek-merek sudah mulai keluar dan harganya sudah bisa lebih baik," ujar Mendag.

Mendag pun juga melakukan pemantauan minyak goreng di sejumlah ritel modern seperti TipTop Rawamangun (Jakarta Timur) dan Diamond Artha Gading (Jakarta Utara).

Dalam kunjungan tersebut Mendag Lutfi didampingi oleh beberapa pejabat penting.

Pejabat yang menemani Mendag dalam melakukan kunjungan tersebut yakni Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Oke Nurwan serta Direktur Jenderal Perdagangan Luar Negeri Indrasari Wisnu Wardhana.

Dalam kunjungannya ke TipTop, Mendag juga melakukan pengecekan harga kebutuhan pokok lain seperti gula dan daging.

Halaman:

Editor: Christian Rangga Bagaskara

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah