Si Paulo Maldini Liverpool Akan Cabut ke Tim Rival: Saya Tidak Mendapatkan Cukup Menit Bermain

- 25 Januari 2022, 08:00 WIB
Nathaniel Phillips digadang gadang sebagai titisan Paulo Maldini. Nasibnya di liga inggris kini tampak makin cerah.
Nathaniel Phillips digadang gadang sebagai titisan Paulo Maldini. Nasibnya di liga inggris kini tampak makin cerah. /Empire of the Kop

PORTAL NGANJUK - Nathaniel Phillips digadang gadang sebagai titisan Paulo Maldini. Nasibnya di liga inggris kini tampak makin cerah.

Selangkah lagi, bek berusia 24 tahun tersebut akan minggat dari Anfield dan membelot ke kubu rival.

Rumor kepindahan Phillips bukan baru. Pasalnya, pemain bernomor punggu 47 tersebut telah blak-blak an mengatakan ingin segera meninggalkan Anfield lantaran kurang mendapat menit bermain.

Baca Juga: Maskot Kota Palembang yang Kini Kian Menuju Kepunahan

Tercatat di musim ini, ia baru 4 kali bermain di semua kompetisi.

“Saya ingin bermain. Tapi di sisi lain ini sulit karena persaingan untuk masuk ke tim ini sangat ketat,” kata Nathaniel Phillips kepada Sky Sports beberapa waktu lalu.

“Saya akan melihat apa yang datang (pada Januari) dan pergi dari sana. Saya pikir pada saat ini tidak mungkin saya akan memainkan banyak pertandingan untuk Liverpool, jadi jika ada peluang di mana saya mendapatkan kesempatan untuk melakukannya di tempat lain dan itu cocok untuk semua orang maka itu pasti akan melakukannya,” lanjut Nathaniel Phillips.

Baca Juga: Bisnis Sidat yang Mampu Mengalahkan Bisnis Tuyul, Simak Ini Ulasan Lengkapnya

Tak butuh waktu lama, Nathaniel pun membulatkan tekadnya untuk pindah ke kubu rival. Klub yang dimaksud adalah Watford.

Claudio Ranieri, pelatih Watford sudah menata ancang-ancang untuk mengumumkan kedatangan Nathaniel Phillips dari Liverpool.

Halaman:

Editor: Alfan Amar Mujab

Sumber: Transfer Market


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x