Luhut Wajibkan Beli Minyak Goreng Curah dengan PeduliLindungi, Pasar Tradisional Aman?

- 26 Juni 2022, 15:39 WIB
Luhut Wajibkan Beli Minyak Goreng Curah dengan PeduliLindungi, Pasar Tradisional Aman?
Luhut Wajibkan Beli Minyak Goreng Curah dengan PeduliLindungi, Pasar Tradisional Aman? /long/

Baca Juga: Cara Cek Skor UTBK SBMPTN 2022, Bisa Lihat Sertifikat hingga Tersedia Menu Download di LTMPT

Dirinya menjelaskan bahwa akan ada penerapan baru mengenai penggunaan aplikasi PeduliLindungi.

Aplikasi tersebut akan digunakan untuk syarat utama membeli minyak goreng curah.

Cara ini dinilai masih membingungkan dan tidak semua orang memiliki smartphone, apalagi lokasi minyak goreng curah biasanya berada di pasar tradisional.

Melihat potensi ini, Luhut memberikan keringanan untuk yang belum punya akses PeduliLindungi, bisa membeli dengan menunjukkan KTP atau NIK.

“Pembelian minyak goreng curah di tingkat konsumen pun akan dibatasi maksimal 10 kg untuk satu NIK per harinya dan dijamin bisa diperoleh dengan HET, yakni Rp14.000 per liter atau Rp15.500 per kilogram. Jumlah tersebut kami anggap sudah mencukupi untuk kebutuhan rumah tangga bahkan pengusaha usaha-usaha kecil” unggahan Luhut.

Dari kebijakan itu muncul banyak komentar dari warganet.

“Rakyat perlu pencerahan juga Pak, zat penganti migor (yg terbukti bikin bnyk penyakit). Mengolah makanan bisa dikukus/di rebus/dipanggang. Para pedagang gorengan diberi resep jajanan pengganti yg lebih sehat. Semoga membantu mengatasi masalah tanpa membuat masalah” komentar netizen.

“Kalian takut sama pengusaha dah itu aja... Kita penghasil migor terbanyak di duinia seharusnya kita yg ngatur harganya...” komentar netizen lain.

“Mantap! Abis migor lanjut pemantauan komoditi yang laen” komentar warganet.

Halaman:

Editor: Alfan Amar Mujab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x