Sambal Ebi Telur Enak dan Lezat, Dijamin Bikin Nagih, Simak Cara Membuatnya di Sini!

11 Maret 2022, 13:38 WIB
Sambal Ebi Telur Enak dan Lezat, Dijamin Bikin Nagih, Simak Cara Membuatnya di Sini! /Instagram.com/@amazingindonesiafood

PORTAL NGANJUK – Simak cara membuat sambal ebi telur yang enak dan lezat di artikel berikut ini.

Untuk dapat membuat sambal ebi telur yang enak dan lezat ini, tak perlu mengeluarkan biaya yang mahal.

Sambal ebi telur ini juga sangat mudah untuk dibuat, selain itu bahannya juga mudah didapatkan.

Simak resep berikut ini untuk mengetahui cara mudah membuat sambal ebi telur yang enak dan lezat.

Baca Juga: Resep Mudah Semur Ayam Rumahan Lezat, Bahan Sederhana, Bisa Dibuat Sendiri di Rumah

BAHAN-BAHAN:

8 butir telur rebus

2 lembar daun jeruk

1 batang sereh

1 buah tomat sedang (diiris tipis)

1 ½ sdm saus tiram

Baca Juga: Resep Mudah Membuat Ayam Goreng Krispi Rumahan yang Enak, Dijamin Bikin Nagih!

Secukupnya Ebi, di blender halus (bisa diganti dengan udang kecil kering, digoreng)

Secukupnya kecap manis

Secukupnya garam

Secukupnya gula

Secukupnya kaldu jamur

Bumbu Halus:

1 ons cabe rawit

1 ons cabe merah keriting

10 siung bawang merah

5 siung bawang putih

(Semua bahan di atas direbus terlebih dahulu, kemudian di blender atau bisa juga di ulek kasar)

LANGKAH PEMBUATAN:

1. Bersihkan semua bahan dengan air bersih.

2. Tumis bumbu halus hingga harum.

3. Masukkan batang sereh dan daun jeruk.

4. Masukkan ebi/udang kecil dan telur rebus, aduk hingga merata.

5. Tambahkan 1 gelas air, kecap, saus tiram, garam, gula dan kaldu jamur.

6. Aduk hingga air menyusut dan semua bumbu meresap.

7. Jika sudah matang, angkat dan sajikan.

Itu tadi resep dan cara mudah membuat sambal ebi telur yang enak dan lezat, dijamin bikin nagih.***

Editor: Yusuf Rafii

Sumber: Facebook

Tags

Terkini

Terpopuler