Lakukan Aksi Tak Mandi Selama 22 Tahun, Sosok Kakek di India Ini sangat Dihormati Satu Negara Karena…

2 Agustus 2022, 13:35 WIB
Lakukan Aksi Tak Mandi Selama 22 Tahun, Sosok Kakek di India Ini sangat Dihormati Satu Negara Karena… /Oddity Central/

PORTAL NGANJUK – Sosok kakek berusia 62 tahun asal Bihar, India belum lama ini menjadi sorotan setelah terungkap alasan ia tidak mandi selama lebih dari dua puluh tahun.

Pria tersebut bernama Dharamdev Ram. ia sangat tersohor di kampung halamannya, di Baikunthpur.

Semua orang di tanah kelahirannya sudah mengetahui bahwa Dharamdev sama sekali tidak pernah mandi dalam 22 tahun terakhir.

Baca Juga: Lesti Kejora Mengaku Siap Dipoligami, Syarat yang Harus Dipenuhi Rizky Billar Bikin Kaget

Namun, hal tersebut tak membuat kakek berusia 62 tahun tersebut diejek.

Namun sebaliknya, semua orang justru sangat menghormati sosok Dharamdev.

Rupanya, pria lansia tersebut tidak mandi sebab telah bersumpah untuk menghindari mandi sampai kekerasan terhadap perempuan, sengketa tanah antar laki-laki, dan pembunuhan hewan tak berdosa berhenti di Negara tempatnya tinggal.

Karena ketiga hal tersebut belum juga terwujud saat ini, maka Dharamdev berikrar akan terus menegakkan sumpahnya itu.

"Pada tahun 1975, saya bekerja di sebuah pabrik di Jagdal, Bengal, dan menikah pada tahun 1978 dan menjalani kehidupan normal," ucap Dharamdev Ram kepada ETV Bharat, dikutip dari Oddity Central.

“Tetapi pada tahun 1987, saya tiba-tiba menyadari bahwa sengketa tanah, pembunuhan hewan, dan kekejaman terhadap perempuan mulai meningkat,” ucapnya lagi.

Baca Juga: Usai Resmi Digugat Cerai Nathalie Holscher, Sule Dikabarkan jatuh Sakit Hingga Harus di Infus Karena…

Muak dengan kondisi sosial di sekitarnya, pria itu akhirnya berkonsultasi kepada seorang 'Guru' spiritual, yang kemudian memberitahunya untuk mengikuti jalan bhakti.

“Sejak itu, saya menuju jalan bhakti dan mulai bermeditasi untuk Dewa Rama,” kata Dharamdev.

Imbas dari jalan bhaktinya, tahun 2000, dia pun bersumpah untuk menahan diri dari mandi sampai tiga kejahatan yang paling dia benci tersebut berhenti.

Ram juga memutuskan berhenti bekerja pabrik, meski aksi itu tak berlangsung lama lantaran tekanan dari keluarganya sendiri.

Nasib mujur ternyata tak berpihak kepada Dharamdev, ketika tersiar kabar tentang sumpahnya yang tidak biasa, dia dipecat, dan tetap menganggur sejak saat itu.

Ram teguh atas sumpahnya, bahkan sepeninggal istrinya yang wafat pada 2003, disusul kepergian kedua putranya beberapa tahun setelah, pria itu tetap menolak untuk mandi.

Baca Juga: Mengaku Dapat Bisikan Mistis Soal Kematian Narasumber Podcastnya, Denny Sumargo: Sebenernya Gue…

Meski ajalnya menjemput, pria itu menyatakan siap menepati sumpah yang dia buat 22 tahun lalu, kecuali jika tujuan mulianya tercapai.

Aksi tak lazim Dharamdev Ram untuk mengakhiri kekerasan terhadap perempuan dan hewan, serta sengketa tanah menjadi viral di India baru-baru ini.

Aksi itu bahkan memicu publikasi masif dari awak media, Wartawan pun menelusuri Baikunthpur, di distrik Gopalganj Bihar untuk menggali lebih banyak informasi mengenai sosok Ram.***

Editor: Muhafi Ali Fakhri

Tags

Terkini

Terpopuler