Presiden Rusia Vladimir Putin Menjadi Korban Percobaan Pembunuhan, Begini Keadaannya Saat Ini!

- 16 September 2022, 12:47 WIB
Presiden Rusia, Vladimir Putin
Presiden Rusia, Vladimir Putin /Kolase foto Sputnik/Mikhail Klimentyev/Kremlin via Reuters dan Instagram @zelenskiy_official /

Terlihat letusan keras pada ban depan bagian kiri yang diikuti dengan asap pekat.

"Di mobil Putin, ledakan keras terdengar dari roda depan kiri diikuti oleh asap tebal," imbuh media itu lagi.

Namun, Putin dilaporkan tidak mengalami luka-luka atau cedera apapun dan dengan cepat ia langsung dibawa ke lokasi yang aman.

Akan tetapi, insiden penyerangan itu tidak disebutkan lebih lanjut kapan terjadinya.

Diketahui, Putin kini tengah berada di Uzbekistan dalam menghadiri pertemuan puncak Organisasi Kerja Sama Shanghai dengan China, India serta beberapa negara Asia Tengah lainnya.

Tetapi, sejumlah media lokal mengatakan jika insiden tersebut terjadi ketika Putin hendak kembali menuju ke kediaman resminya di Moskow.

Dilaporkan pula bahwa sejumlah penangkapan juga telah dilakukan oleh dinas keamanan Rusia terkait insiden itu.

Tapi, pihak keamanan Rusis tidak menjelaskan lebih lanjut berapa orang yang tengah ditangkap atas insiden percobaan bunuh Putih itu.

Menurut Telegram SVR General, sejumlah pengawal Putin menghilang di tengah laporan jika informasi rahasia terkait pergerakan Putin dibocorkan ke pihak lain.

Tidak jelas, apakah insiden percobaan pembunuhan Putin ada kaitannya dengan sejumlah pengawal miliknya.

Halaman:

Editor: Yusuf Rafii


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x