Minum Kopi Setiap Hari Punya Banyak Manfaat Bagi Kesehatan Kata dr. Tirta

- 17 Desember 2021, 22:51 WIB
Ternyata Kopi Hitam Bisa Membantu Menurunkan Berat Badan, Berikut 5 Alasannya
Ternyata Kopi Hitam Bisa Membantu Menurunkan Berat Badan, Berikut 5 Alasannya /Pexels.com/Kaboompics .com

"Apa impact positifnya? Pertama mengandung antioksidan jika minumnya cukup. Efek antioksidan ini bisa menangkal radikal bebas dan berperan dalam sistem kerja imun," ujar dr. Tirta.

"Kedua, kalau minumnya dua sampai tiga gelas, bisa mencegah penyakit kardiovaskular, salah satunya penyakit pembuluh darah dan stroke, itu dalam jurnal," katanya menambahkan.

 Baca Juga: Penuhi 5 Syarat Bangunan Rumah Seperti Surga, Ini Penjelasan Habib Abdul Qodir Ba’abud

Sementara itu, sang dokter juga memperingatkan pada masyarakat agar tak menikmati kopi sembari merokok. Hal itu akan menyebabkan toleransi pada tubuh.

Pasalnya, nikotin dalam rokok sangat berbahaya, apalagi jika sebelumnya sudah mengonsumsi kopi dalam porsi yang banyak.

"Kalau minumnya kebanyakan atau di atas empat gelas, akan ada peningkatan tekanan darah, sebesar 20 mmhg, itu akan membuat toleransi. Selain itu juga bisa bikin asam lambung," tutur sang dokter.

"Kopi kalau dicampur rokok itu bahaya, otomatis tensinya naik terus dan berdebar-debar. Makannya kalau ngopi jangan sama ngerokok, karena yang berbahaya rokoknya," ucapnya.***(Nopsi Marga/pikiran-rakyat.com)

Halaman:

Editor: Yusuf Rafii

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah