3 Amalan Doa untuk Memperlancar Rezeki, Amalkan dan Rasakan Manfaatnya

7 April 2022, 19:15 WIB
3 Amalan Doa untuk Memperlancar Rezeki, Amalkan dan Rasakan Manfaatnya /Pexels.com/Ali Arapoglu

PORTAL NGANJUK –  Doa melancarkan rezeki tentu banyak dicari oleh masyarakat semua kalangan.

Rezeki memang sudah diatur oleh Allah SWT, namun setiap manusia juga wajib untuk berdoa agar rezekinya dilancarkan.

Doa merupakan salah satu sarana bagi kita agar hajat yang kita inginkan dapat dikabulkan oleh Allah SWT.

Baca Juga: Nonton Tate no Yuusha no Nariagari Season 2 Episode 1 Subtitle Indonesia, Streaming dan Download Disini

Selain berikhtiar semaksimal mungkin, doa juga akan memaksimalkan upaya yang telah kita lakukan, sehingga rezeki kita dapat senantiasa dilancarkan oleh Allah SWT.

Berikut adalah 3 amalan doa untuk memperlancar rezeki.

  1. Doa agar dagangan ramai

Doa ini tertuang dalam Surat Al Maidah ayat 114 yang artinya :

“Wahai Isa putra Maryam berdoa.

Ya Tuhan , Turunkanlah kami hidangan dari langit (yang hari turunnya akan menjadi hari raya bagi kami.

Yaitu bagi orang-orang yang sekarang bersama kami, maupun yang datang setelah kami, dan menjadi tanda bagi kekuasaan engkau. Berilah rezeki, dan Engkaulah sebaik-baiknya pemberi rezeki”

Baca Juga: Nonton Anime Jujutsu Kaisen 0 Movie Subtitle Indonesia 105 Menit Gratis, Download dan Streaming HD

  1. Doa mendapat rezeki tidak terduga

Doa ini tertuang dalam Surat At-Talaq ayat 3 yang artinya :

“Dan memberinya rezeki dari arah yang tidak disangka-sangka. Dan barangsiapa bertawakal kepada Allah niscaya Allah akan mencukupkan keperluannya.

Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan yang dikehendakinya. Sesungguhnya Allah telah mengadakan ketentuan bagi tiap-tiap sesuatu”

Baca Juga: Berikut Resep Sop Buah Super Segar dan Kaya Vitamin, Cocok untuk Berbuka Puasa

  1. Doa Saat Mengalami Rugi

عَسَىٰ رَبُّنَا أَنْ يُبْدِلَنَا خَيْرًا مِنْهَا إِنَّا إِلَىٰ رَبِّنَا رَاغِبُونَ

Artinya: “Mudah-mudahan Tuhan kami memberikan ganti kepada kami dengan yang lebih baik daripada itu, sesungguhnya kami mengharapkan ampunan dari Tuhan kami.

Itulah 3 doa yang dapat diamalkan untuk memperlancar rezeki. Semoga bermanfaat. ***

Editor: Alfan Amar Mujab

Tags

Terkini

Terpopuler