Baca Satu Ayat Dalam Surat Ini Maka Allah Akan Mudahkan Urusan Dunia dan Akhirat Menurut Syekh Ali Jaber

- 14 Oktober 2021, 10:00 WIB
Baca Satu Ayat Dalam Surat Ini Maka Allah Akan Mudahkan Urusan Dunia dan Akhirat Menurut Syekh Ali Jaber
Baca Satu Ayat Dalam Surat Ini Maka Allah Akan Mudahkan Urusan Dunia dan Akhirat Menurut Syekh Ali Jaber /Tangkapan layar youtube.com/Syekh Ali Jaber

PORTAL NGANJUK – Syekh Ali Jaber menjelaskan tentang satu ayat yang akan mempermudah urusan di dunia maupun di akhirat.

Pada dasarnya memang urusan dunia dan akhirnya hanya Allah SWT yang mengetahui dan mengaturmya.

Kita sebagai manusia hanya bisa berdoa dan berusaha untuk mendapatkan yang terbaik.

Baca Juga: Minuman Herbal Untuk Kesehatan Jantung dan Tingkatkan Autoimun Ala Zaidul Akbar

Dikatakan almarhum Syekh Ali Jaber dalam ceramahnya, kita tidak perlu khawatir akan masa depan karena sudah dijelaskan di ayat serta surah Al Quran.

Ungkap Syekh Ali Jaber jika memang dari kita wajar untuk takut akan masa depan.

Baik masa depan yang ada di dunia maupun di akhirat kelak dihadapan Allah SWT.

Baca Juga: 5 Lagu Kontroversial Pengundang Hantu, Salah Satunya Lagu Anak-Anak!

Tetapi hal ini jangan menjadi sebuah kerisauan akan ketakutan kita terhadap masa depan karena semuanya terjawab dan dijelaskan di dalam Kalamullah, Al Quran.

"Selalu kita takut masa depan. Itulah indahnya Al Quran," kata Syekh Ali Jaber, sebagaimana yang dilansir Portal Nganjuk dari Portal Jember dalam artikel “Satu Ayat dalam Surah Ini Menjamin Urusan Dunia dan Akhirat, Syekh Ali Jaber: Aman Masa Depan”.

Tambahnya seperti dalam firman Allah bagi yang mengikuti petunjuk-Nya tak perlu takut dan bersedih.

Baca Juga: Sunnah Rasul Yang Baik Dilakukan Saat Malam Jumat, Bukan Berhubungan Badan ya!

"Barangsiapa yang mengikuti petunjuk-Ku jangan takut jangan sedih. Selama anda mengikuti petunjuk-Ku berarti akan menuju akhirat yang biasa membuat manusia takut. Akhirat apa? Takut dihukum Allah, takut disiksa di neraka, takut dihisap yang susah," terangnya.

Syekh Ali Jaber mengungkapkan jika kita selalu mengikuti petunjuk Allah, tak perlu takut akan hal masa depan.

"Selama Anda mengikuti petunjuk-Ku jangan takut ke depan masa depan jangan takut. Urusan Allah selesai beres aman. Itu namanya Allah memberikan asuransi aman namanya masa depan," jelas Syekh Ali Jaber.

Jadi jangan takut dan sedih dengan an masa depan dan segala hal yang dimiliki saat ini kata Syekh Ali Jaber.

Hal ini juga ada dalam penjelasan Al Quran ayat di surah Thoha.

"Barangsiapa yang mengikuti petunjuk ku tidak akan tersesat di dunia dan tidak akan celaka di akhirat," tambah Syekh Ali Jaber.

Satu ayat dalam Surah At Thoha itu berisi bahwa urusan kita di akhirat tak perlu khawatir karena sudah diamankan oleh Allah.

"Jadi urusan ayat mengamankan urusan akhirat kan. Falaa khoufun ini urusan akhirat urusan depan," tutur Syekh Ali Jaber.

Bukan hanya urusan akhirat, ternyata di surah Thoha juga diamankan urusan kita selama di dunia.

"Di ayat ini Surah Thoha Allah mengamankan urusan dunia. Jadi dalam bahasa lain kalau yang masih mengutamakan dunia Allah sudah amankan," tambahnya.

Begitu juga untuk urusan akhirat manusia, di ayat lain juga dijelaskan jika Allah juga mengamankan.

Yang terpenting adalah kita percaya dan memasrahkan semua urusan kepada Allah.

"Percaya itu ada bukti. Buktinya apa? Barangsiapa yang mengikuti petunjuk-Ku. Jadi tanda besar bukti kepercayaan kita tidak perlu teriak, tapi wujudkan dalam kehidupan jika anda betul-betul percaya," tutup Syekh Ali Jaber.***(Nurul Hidayati/Portal Jember)

Editor: Alfan Amar Mujab

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x