Tips Mendidik Anak Islami di Saat Daya Ingat Mereka Masih Tajam

- 1 Maret 2022, 19:15 WIB
7 Cara Ampuh Membuat Anak Sholat Tanpa Debat/Pixabay
7 Cara Ampuh Membuat Anak Sholat Tanpa Debat/Pixabay /
5. Istimror, yang artinya berkelanjutan.

Dengan terbiasanya sang anak dan mengingat semuanya, akhirnya menjadi berkelanjutan dan berkesinambungan hingga terbentuk dalam dirinya dan terbawa hingga dewasa.

Adalah baik jika orang tua ingin mendorong dan memotivasi anak untuk menghafal Al-quran di usia dini, namun terdapat beberapa catatan yang harus diperhatikan, yaitu :

1. Fokus sebelum mendorong anak menghafal Alquran, terlebih dahulu yang diajarkan bagi anak adalah aqidah dan menumbuhkan kecintaan pada Allah Ta’ala dan juga Al-quran.
2. Utamakan agar anak dapat menghafal surat-surat yang memadai untuk mereka lakukan saat shalat, yaitu surat-surat pendek.
3. Meski daya ingat mereka sangat tinggi, namun tetap masing-masing anak memiliki kadar yang berbeda-beda.
4. Jika ingin anak menghafal Al-quran, orang tua juga harus bergiat dalam upaya menghafal Al-quran.

Atau setidaknya senantiasa berupaya dekat dengan Al-quran agar anak dapat mencontoh perilaku orang tuanya tersebut.

5. Jika orang tua ingin anak meniru para orang shalih terdahulu yang bisa hafal Al-quran di masa kecil mereka, maka orang tua juga sepatutnya berupaya meniru bagaimana orang tua para orang shalih mendidik anak-anak mereka.

Demikian beberapa cara mendidik anak saat daya ingatnya masih tajam di usia 2-7 tahun.

Semoga kita semua dikaruniai anak-anak dan keturunan yang shalih dan shalihah.***

Halaman:

Editor: Christian Rangga Bagaskara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah