Apa Itu Gangguan Kepribadian Menghindar? Berikut Ciri-cirinya yang Perlu Anda Ketahui

- 1 Maret 2022, 18:08 WIB
Apa Itu Gangguan Kepribadian Menghindar? Berikut Ciri-cirinya yang Perlu Anda Ketahui
Apa Itu Gangguan Kepribadian Menghindar? Berikut Ciri-cirinya yang Perlu Anda Ketahui /

PORTAL NGANJUK Gangguan kepribadian cemas (menghindar) atau yang disebut Avoidant Personality Disorder adalah gangguan kepribadian dimana penderitanya cenderung menghindari interaksi sosial.

Penyebab gangguan kepribadian menghindar ini dapat melibatkan kombinasi faktor genetik, lingkungan, sosial, dan psikologi.

Salah satu cara untuk dapat mengatasi gangguan kepribadian ini adalah dengan melakukan terapi psikologis.

Apa saja ciri-ciri dari gejala gangguan kepribadian menghindar ini?.

Baca Juga: Cara Mudah Membuat Ayam Kecap Spesial yang Lezat dan Ramah di Kantong

Berikut ciri gangguan menghindar atau Avoidant Personality Disorder yang berhasil dirangkum oleh Portalnganjuk.com :

1. Enggan Untuk Berinteraksi dengan orang lain, kecuali dirinya merasa yakin akan disukai.
2. Sering merasa tegang, takut, dan juga cemas.
3. Takut mengambil resiko dan mencoba hal baru
4. Merasa dirinya tak mampu, tidak menarik atau lebih rendah dari orang lain.
5. Rasa percaya diri yang rendah dan menghindari kontak sosial.
6. Sulit untuk menerima kritik dan penolakan.

Jika kamu mulai merasa terganggu dan kewalahan dengan kondisi psikologismu, tidak apa-apa untuk meminta bantuan.

Segeralah berkonsultasi dengan psikolog jika memang hal tersebut sudah mengganggu kehidupan sosialmu dan membuatmu tidak nyaman.

Jangan sampai membiarkan hal ini berlarut karena akan mengganggu kehidupan sosialmu.

Halaman:

Editor: Christian Rangga Bagaskara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah