Mengenal Museum Anjuk Ladang, Salah Satu Museum Bersejarah di Kota Nganjuk

- 22 Januari 2022, 08:40 WIB
ILUSTRASI Museum/Mengenal Museum Anjuk Ladang, Salah Satu Museum Bersejarah di Kota Nganjuk
ILUSTRASI Museum/Mengenal Museum Anjuk Ladang, Salah Satu Museum Bersejarah di Kota Nganjuk /Ponpes Dzikir Al Fath Kota Sukabum

PORTAL NGANJUK – Museum Anjuk Ladang merupakan museum umum yang berada di Kabupaten Nganjuk, Jawa timur.

Museum yang dibangun pada tahun 1993-1996 atas ide dari Bupati Nganjuk pada saat itu, Drs. R. Sutrisno, yang menghendaki seluruh benda cagar budaya yang ada di Nganjuk pada saat itu termasuk juga temuan nantinya bisa ditampung di Museum.

Koleksi museum tersebut diharap bisa bermanfaat sebagai ilmu pengetahuan, sejarah, pendidikan, dan agama.

Baca Juga: Kondisi Baby A Kejutkan Atta Halilintar Saat Tengah Temani Istrinya Jelang Melahirkan, Ada Apa Sebenarnya?

Museum Anjuk Ladang resmi difungsikan sebagai museum pada 10 April 1996 bertepatan dengan hari jadi Kabupaten Nganjuk ke-1059.

Museum ini awalnya digunakan sebagai sebagai kantor Dinas Pariwisata dan Purbakala Kabupaten Nganjuk dan koleksi museum merupakan koleksi yang berada di Balai Arca.

Balai Arca berada di Kelurahan Mangundikaran, tepatnya di sebelah utara Alun-alun Kabupaten Nganjuk.

Baca Juga: Masih Merasa Ngantuk karena Kurang Tidur? Lakukan Cara Ini Untuk Menipu Otakmu, Dijamin Mencengah Ngantuk

Balai Arca ini digunakan sebagai tempat untuk menyimpan arca, lingga, yoni dan berbagai penemuan lain.

Hal itu menyebabkan sebagian besar koleksi yang dimiliki Museum Anjuk Ladang ini tertulis berasal dari Kelurahan Mangundikaran.

Nama Museum Anjuk Ladang diambil diambil dari penamaan desa dalam prasasti Anjuk Ladang yang juga menjadi asal mula nama Nganjuk.

Baca Juga: Cek Fakta: Ulama Dikabarkan Halakan Darah Gus Arya Sang Penantang Allah, Simak Kebenarannya

Koleksi yang dipamerkan di museum ini terdiri dari koleksi benda masa Prasejarah, Klasik, Islam, Kolonial Belanda, pergerakan kemerdekaan dan setelah kemerdekaan.

Saat ini kepemilikan museum berada di bawah tanggung jawab Dinas Pariwisata, Kepemudaan, Olahraga, dan Kebudayaan Kabupaten Nganjuk serta dikelola oleh Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Museum Anjuk Ladang.

Baca Juga: Dapatkan Bansos Sembako Senilai Rp2,4 Juta per Tahun, Cair Januari 2022: Ini Cara Cek Online dan Syaratnya!

Museum Anjuk Ladang bisa dikunjungi setiap hari Selasa sampai dengan Sabtu (hari Minggu, Senin dan Libur Hari Besar Tutup) pada jam 08.00 – 15.30 WIB dengan biaya tiket GRATIS.***

Editor: Alfan Amar Mujab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah