BMKG Himbau Masyarakat Waspada, Gelombang Setinggi 6 Meter Akan Hantam Perairan Maluku

- 22 Februari 2022, 15:00 WIB
BMKG Himbau Masyarakat Waspada, Gelombang Setinggi 6 Meter Akan Hantam Perairan Maluku
BMKG Himbau Masyarakat Waspada, Gelombang Setinggi 6 Meter Akan Hantam Perairan Maluku /Pexels - George Desipris/

PORTAL NGANJUK – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Maritim Ambon mengimbau masyarakat mewaspadai gelombang tinggi hingga enam meter, yang diprakirakan terjadi di beberapa wilayah Perairan Maluku.

Gelobang setinggi 6 meter tersebut diprediksi akan terjadi pada pada 22- 23 Februari 2022.

"Potensi gelombang sangat tinggi 4- 6 meter berpeluang terjadi di Laut Seram bagian timur, Laut Banda, Perairan Kepulauan Sermata – Kepulauan Leti.

Baca Juga: Link Streaming Film AI LOVE YOU 2022 Sub Indo, Kisah Kecerdasan Buatan yang Jatuh Cinta Pada Manusia

Perairan Kepulauan Babar, Perairan Kepulauan Tanimbar, Laut Arafuru bagian barat dan Perairan Kepulauan Kei," kata Kepala Stasiun Meteorologi Kelas IV Maritim Ambon Ashar di Ambon, Selasa 22 Februari 2022.

Tak hanya itu, gelombang dengan kategori tinggi juga berpeluang terjadi di Laut Seram Bagian Barat, Perairan Pulau Buru, Perairan Pulau Ambon Lease, Perairan Selatan Pulau Seram, Perairan Kepulauan Aru, dan Laut Arafuru Bagian Tengah.

Pola angin di wilayah Indonesia bagian utara dominan bergerak dari Timur Laut - Timur dengan kecepatan angin sekiat 5 hingga 25 knot.

Sedangkan untuk di wilayah Indonesia bagian selatan, dominan bergerak dari Barat Daya hingga Barat Laut dengan kecepatan angin berkisar 3 sampai 20 knot.

 Baca Juga: Isi Wasiat Dorce Gamalama Buat Saudara Kandung Tak Terima, Seluruh Harta Warisan Diberikan ke Anak Angkat?

Halaman:

Editor: Christian Rangga Bagaskara

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x