Sampaikan Pesan Ade Armando, Grace Natalie: Saya Akan Semakin Gila Setelah Ini

- 14 April 2022, 12:38 WIB
Wakil Ketua Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Grace Natalie saat menjenguk Ade Armando di Rumah Sakit
Wakil Ketua Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Grace Natalie saat menjenguk Ade Armando di Rumah Sakit /Instagram @gracenat

PORTAL NGANJUK - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Grace Natalie, sampaikan pesan dari Ade Armando.

Grace Natalie sempat dapat pesan dari Ade Armando saat sempat menjenguknya di rumah sakit.

Untuk diketahui sebelumnya, pegiat media sosial Ade Armando dirawat di Rumah Sakit Siloam, Jakarta, setelah menjadi korban pengeroyokan saat menghadiri demonstrasi mahasiswa di Gedung DPR, Senin, 11 April 2022.

Baca Juga: Rela Terkena Pukulan, Inilah Sosok yang Melindungi Ade Armando dari Amukan Massa

Polisi telah menetapkan 6 tersangka pelaku pengeroyokan Ade Armando.

Kata polisi, pelaku pengeroyokan bukan mahasiswa.

Sampai saat ini, polisi telah menangkap 3 dari 6 tersangka.

Terbaru, polisi menangkap pelaku bernama Dhia Ul Haq.

Baca Juga: Grace Natalie Duga Eks Anggota FPI, HTI dan Relawan Anies Baswedan Terlibat dalam Pengeroyokan Ade Armando

Dhia Ul Haq diduga menjadi pelaku yang pertama kali memukul Ade Armando sebelum dikeroyok massa.

"Sudah, (Dhia Ul Haq) sudah diamankan," kata Dirkrimum Polda Metro Jaya, Kombes Tubagus Ade Hidayat kepada wartawan, Rabu, 13 April 2022.

Sementara itu, 3 tersangka lainnya yang masih buron adalah Ade Purnama, Abdul Latief, Abdul Manaf.

Grace Natalie mengatakan, Ade Armando tak akan kapok bersuara meski telah mengalami insiden nahas Senin lalu.

"Jangan pikir bang Ade jadi takut setelah ini ya. Tadi dia bilang dgn suara tidak gentar sedikitpun: Jangan kalian pikir saya akan takut dan diam. Saya justru akan semakin 'gila' setelah ini," ucap Grace Natalie, sebagaimana dilansir dari akun Instagram @gracenat pada 14 April 2022.

Baca Juga: Ade Armando Dikeroyok Hingga Babak Belur, Ustadz Yusuf Mansur Ajak untuk Taubat: Mari Bertaubat Yuk

Dalam unggahan tersebut, Grace Natalie juga menyampaikan bahwa dia dan PSI mengutuk pengeroyokan terhadap Ade Armando.

"Kekerasan tidak dibolehkan dengan alasan apa pun, termasuk memperjuangkan demokrasi. Seharusnya demokrasi diperjuangkan dengan cara-cara terhormat, bukan dengan kekerasan atau penganiayaan apalagi sampai menelan korban," kata Grace Natalie.

Grace Natalie juga mendesak agar aktor intelektual pengeroyokan Ade Armando segera dicari dan dihukum seberat-beratnya.***

Editor: Alfan Amar Mujab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah