Kominfo Buka Blokir Dota, CS-GO, Steam, Dan Yahoo!, Namun PayPal Masih Belum Bisa Diakses, Ini Penyebabnya!

- 3 Agustus 2022, 09:50 WIB
Kominfo Buka Blokir Dota, CS-GO, Steam, Dan Yahoo!, Namun PayPal Masih Belum Bisa Diakses, Ini Penyebabnya!
Kominfo Buka Blokir Dota, CS-GO, Steam, Dan Yahoo!, Namun PayPal Masih Belum Bisa Diakses, Ini Penyebabnya! /

"Pihak Paypal telah menyampaikan komitmen untuk melakukan pendaftaran dalam waktu dekat. Kami optimistis Paypal akan segera melakukan pendaftaran dalam waktu dekat," ucap Dedy.

Pendaftaran PSE lingkup privat dalam dua bulan belakang memang menjadi sorotan publik dan menjadi perbicangan yang hangat. Adapun kebijakan ini merupakan langkah pemerintah untuk menjaga kedaulatan negara di ruang digital.

Baca Juga: Mengenal Kuala Kencana Kawasan Hunian Ala Barat yang canggih di Timika, Papua, Berikut Fasilitas Mewahnya!

Sebenarnya, kebijakan ini telah di buat sejak satu dekade lalu dan tidak dibuat secara mendadak. Lalu, pada tahun 2019 kebijakan mengenai PSE telah direvisi dan lebih dikenal dengan nama Peraturan Pemerintah nomor 71 tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Sistem dan Transaksi Elektronik.

Tidak hanya itu saja, Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) nomor 5 tahun 2020 juga telah disahkan pada November tahun 2020 yang bertujuan untuk memperkuat pentingnya melakukan pendaftaran PSE.

Hingga pada Selasa, 2 Agustus 2022 pukul 12.30 WIB sudah banyak layanan asing yang telah mendaftarkan layanannya tersebut.

Pada situs web pse.kominfo.go.id tercatat sebanyak 292 PSE asing dan 8897 PSE domestik yang sudah terdaftar ke Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE) yang dimiliki pemerintah.***

 

Halaman:

Editor: Yusuf Rafii


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah