Liverpool Vs Real Madrid di Final Liga Champions, Berikut ini Head to Head, Susunan Pemain, dan Prediksi Skor

27 Mei 2022, 14:42 WIB
Final Liga Champions Liverpool vs Real Madrid: Mohamed Salah Remehkan Real Madrid? /Tangkap layar YouTube Jyky Football/

PORTAL NGANJUK - Final Liga Champions akan menyajikan laga antara Liverpool vs Real Madrid, yang rencananya akan berlangsung pada Minggu, 29 Mei 2022 pukul 02.00 WIB.

Laga final Liga Champions LIverpool vs Real Madrid ini akan digelar di Prancis tepatnya di Stade de France, Saint-Denis, Prancis.

Pada enam laga terakhir keduanya selama berlaga di Liga Champions The Reds asuhan Jurgen Klopp telah mengoleksi tiga kemenangan, satu hasil imbang, dan satu kai kekalahan.

Sedangkan dari kubu Los Blancos, mereka berhasil memperoleh tiga kemenangan dan tiga kali menelan kekalahan.

Baca Juga: Nonton Anime Cue! Episode 20 Sub Indo, Streaming dan Download Disini

Berdasarkan catatan di kompetisi paling akbar di penjuru eropa ini, laga antara Liverpool vs Real Madrid sudah terjadi sekitar delapan kali.

Los Blancos berhasil mengoleksi empat kemenangan, sedangkan Liverpool hanya mampu mengoleksi tiga kali kemenangan, sedangkan satu laga lagi harus berakhir imbang.

Carlo Ancelotti, pelatih Real Madrid mengungkapkan bahwa tim asuhannya dalam keadaan prima dan siap memperebutkan titel juara Liga Champions melawan Liverpool.

"Kami sedang mempersiapkan didi dengan tenang untuk pertandingan, fokus pada apa yang perlu kami lakukan dan bagaimana kami ingin melakukannya." ucapnya.

Kekalahan Liverpool vs Real Madrid pada empat tahun yang lalu di Kyiv membuat memori luka tersendiri bagi penyerang The Reds asal Mesir, Mohamed Salah.

Baca Juga: Nonton dan Download Aharen-san wa Hakarenai Episode 9 Sub Indo Resmi Bukan dari Otakudesu, Streaming Disini

Kekalahan tersebut membuat Mo Salah dan kolega membawa misi balas dendam dalam laga final Liga Champions Minggu dini hari yang akan datang.

 "Karena kami kalah di final melawan mereka (empat tahun silam), saya ingin bermain melawan mereka, dan semoga menang melawan mereka (Real Madrid)," ucap Mo Salah.

Liverpool asuhan Jurgen Klopp setidaknya harus memperketat penjagaan mereka terhadap Karim Benzema dan Vinicius Jr.

Karena keduanya adalah pemain Real Madrid yang sedang bersinar pada musim ini, serta kombinasi mereka sudah berhasil mengacak-acak tim yang sudah menjadi lawannya.

Sedangkan di kubu Real Madrid, mereka juga harus lebih berhati-hati dan bekerja lebih ekstra di sisi kiri dan kanan.

Pasalnya, Sadio Mane dan Mo Salah juga tengah berada di performa terbaiknya, serta kecepatan dan kelincahan mereka dalam pergerakan dengan ataupun tanpa bola sangat mengerikan.

Baca Juga: Nonton Shokei Shoujo no Virgin Road Episode 9 Sub Indo, Streaming dan Download Disini

Dikutip dari Sport Mole, berikut merupakan prediksi susunan pemain yang akan digunakan:

Liverpool: (kiper) Alisson, (bek) Alexander-Arnold, Konate, Van Dijk, Robertson, (gelandang) Henderson, Fabinho, Thiago, (penyerang) Salah, Mane, Diaz.

Real Madrid: (kiper) Courtois, (bek) Carvajal, Militao, Alaba, Mendy, (gelandang) Kroos, Casemiro, Modrid, (penyerang) Valverde, Benzema, Vinicius Jr.

Dikutip dari sumber yang sama, laga final Liga Champions Liverpool vs Real Madrid diprediksi akan berakhir imbang dengan skor sama kuat 2-2, dan harus diputuskan ke babak adu penalti.

Dalam babak adu penalti, The Reds diprediksi akan memperoleh kemenangan sekaligus memenangkan titel Liga Champion musim kompetisi 2021/2022..

Editor: Christian Rangga Bagaskara

Tags

Terkini

Terpopuler