Mulai 15 Agustus, Elite Pro Academy 2022 Digelar di Jakarta

- 15 Agustus 2022, 09:22 WIB
Tim Bali United U-18 merayakan gelar juara Elite Pro Academy Liga 1 U-18 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Kamis (25/11). Bali United menjadi kampiun usai menundukkan Persib U-18 dengan skor 2-0. (ANTARA/HO/PSSI)
Tim Bali United U-18 merayakan gelar juara Elite Pro Academy Liga 1 U-18 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Kamis (25/11). Bali United menjadi kampiun usai menundukkan Persib U-18 dengan skor 2-0. (ANTARA/HO/PSSI) /antaranews.com

PORTAL NGANJUK Perhelatan kompetisi sepakbola Elite Pro Academy 2022 digelar di Jakarta mulai 15 Agustus 2022.

Kompetisi untuk pemain usia muda ini nantinya akan diikutioleh kelompok umur U-16 dan U-18.

Mengenai tempat pertandingan Elite Pro Academy U-16 dan U-18 2022 akan dilangsungkan di Lapangan A Senayan sertaLapangan latihan 1 dan 2 di Jakarta International Stadium (JIS).

Tahun lalu, juara kompetisi Elite Pro Academy U-16 2021 digondol oleh PSM Makassar U-16 dan sebagai runner-up adalah Persib Bandung U-16.

Baca Juga: Jadwal Timnas U-16 Selanjutnya: Fokus Kualifikasi Piala Asia U-17 2023

Sementara untuk U-18, sebagai jawara adalah skuad Bali United U-18 dan untuk juara dua adalah Persib Bandung U-18.

Mengenai waktu penyelenggaraan kompetisi bola usia mudaElite Pro Academy diumumkan oleh Ketua Umum PSSI Mochammad Iriawan.

“Alhamdulillah, Insya Allah kompetisi Elite Pro Academy Liga1 U-16 dimulai tanggal 16 Agustus 2022 dan U-18 akan dimulaipada 15 Agustus 2022. PSSI berharap kompetisi ini berjalanlancar dan sesuai amanah dari kongres PSSI serta visi program PSSI yang ingin terus meningkatkan kualitas kompetisi terutamausia dini,” tuturnya dilansir dari pssi.org.  

Ketua PSSI berharap dari ajang ini nantinya akan muncultalenta-talenta muda pesepakbola masa depan Indonesia.

Halaman:

Editor: Christian Rangga Bagaskara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x