Hadapi Curacao, Shin Tae-yong: Ini Bagus Untuk Tingkatkan Performa Timnas

- 24 September 2022, 18:00 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengatakan laga FIFA Matchday melawan Timnas Curacao bisa menjadi ajang meningkatkan performa skuad Garuda.
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengatakan laga FIFA Matchday melawan Timnas Curacao bisa menjadi ajang meningkatkan performa skuad Garuda. /PSSI

PORTAL NGANJUK – Indonesia akan menjalani FIFA Matchday melawan tim yang bisa dikatakan cukup berat, Curacao.

Namun, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong justru menyambut baik hal ini.

Menurutnya laga persahabatan melawan Curacao akan meningkatkan performa anak asuhnya.

Curacao sendiri memiliki peringkat yang cukup jauh dibandingkan Indonesia.

Baca Juga: Putri Candrawathi Ungkap Perbuatan Mengejutkan Brigadir J Kepadanya, Ferdy Sambo Beri Reaksi Tak Terduga

Curacao kini bertengger di peringkat ke-84 FIFA, sedangkan Indonesia di posisi ke-155.

“Memang sangat tinggi ya rangkingnya (Curacao), jadi saya ingin melihat tim kita apakah bisa melawan tim bagus ini dengan baik atau tidak, dan apakah bisa memainkan permainan yang kita inginkan,” kata Shin Tae-yong saat konferensi pers di Bandung, dikutip dari ANTARANEWS, Jumat, 23 September 2022.

Menurut Shin Tae-yong, dengan perbedaan peringkat yang cukup jauh tersebut, ia bersama staff nya bisa memperbaiki performa.

Selain itu, dia bisa mencoba menerapkan skema antisipasi bila menghadapi lawan yang lebih kuat.

Halaman:

Editor: Christian Rangga Bagaskara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x