8 Rekomendasi Tempat Wisata Menarik di Pangandaran yang Hits dan Instagramable

29 Januari 2023, 08:30 WIB
8 Rekomendasi Tempat Wisata Menarik di Pangandaran yang Hits dan Instagramable /

 

PORTAL NGANJUK – Berikut ini rekomendasi tempat wisata di Pangandaran yang hits dan Instagramable, yang wajib dikunjungi.

Pangandaran adalah salah satu Kabupaten di Provinsi Jawa Barat, yang merupakan hasil pemekaran dari Kabupaten Ciamis.

Pangandaran terkenal dengan sebutan Hawaii Van Java dan Bumi Jambal Roti.

Selain itu, Pangandaran juga dikenal memiliki berbagai tempat wisata menarik, termasuk tempat wisata yang hits dan Instagramable.

Bagi kamu yang berencana liburan ke Pangandaran, berikut PortalNganjuk telah merangkum rekomendasi tempat wisata di Pangandaran yang hits dan Instagramable, wajib untuk kamu kunjungi.

Baca Juga: BMKG Hari Ini Beri Peringatan Potensi Karhutla, Ini Penyebanya

  1. Green Canyon

Green Canyon adalah salah satu surga tersembunyi di Pangandaran, yang menyimpan keindahan alam, berupa sungai berwarna hijau cerah, hutan dengan pepohonan yang rimbun, dan dikelilingi tebing-tebing kokoh di sekitarnya seperti ciri khas canyon pada umumnya, cantik dan instagramable banget.

Lokasi Green Canyon berada di Kertayasa, Kec. Cijulang, Kab. Pangandaran.

  1. Citumang (Green Valley)

Citumang adalah sebuah sungai cantik dengan airnya yang berwarna hijau tosca, dan tebing-tebing batu di sekitar sungai yang menambah keunikan tempat ini.

Disini kamu bisa mencoba wahana permainan seperti, body rafting menyusuri sungai sepanjang 1,5 km yang seru.

Lokasi Citumang (Green Valley) berada di Desa Bojong, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran.

  1. Wonderhill Jojogan

Wonderhill Jojogan adalah tempat wisata hits, yang menyuguhkan pemandangan alam dari atas bukit, air terjun berundak, sungai dengan fasilitas body rafting, dan sebuah taman cantik yang cocok untuk hunting foto instagramable.

Baca Juga: Tanggal 28 Januari 2023 Memperingati Hari Apa Sampai Viral di TikTok? Cek di Sini

Lokasi Wonderhill Jojogan berada di Dusun Gunung Tiga, Desa Cintaratu, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran.

  1. Pantai Batu Hiu

Pantai Batu Hiu kerap disebut sebagai Tanah Lot-nya Jawa Barat lho. Disebut "Batu Hiu" karena di pantai ini terdapat sebuah gua yang mirip mulut hiu, serta batuan karang di sepanjang pantai yang mirip ikan hiu.

Lokasi Pantai Batu Hiu berada di Desa Ciliang, Kecamatan Parigi, Kabupaten Ciamis.

  1. Gua Sinjang Lawang

Gua Sinjang Lawang adalah sebuah gua alami yang menyajikan relief dinding gua yang cantik, ditambah sinar matahari yang menembus dari atas lubang gua, menciptakan pemandangan alam yang sangat memukau.

Lokasi Gua Sinjang Lawang berada di Dusun Parinengan, Desa Jatimulya, Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran.

  1. Curug Taringgul

Curug Taringgul adalah sebuah sungai berwarna hijau tosca yang dikelilingi lembah, dan relief bebatuan unik yang menciptakan aliran air terjun yang sangat cantik dan menawan. Ditambah wahana body rafting, yang menambah keseruan di tempat ini.

Lokasi Curug Taringgul berada di Dusun Cibuluh, Desa Kertayasa, Kecamatan Cijulang, Kabupaten Pangandaran.

Baca Juga: Tanggal 28 Januari 2023 Memperingati Hari Apa Bagi Perempuan dan Laki-Laki Hingga Viral di TikTok?

  1. Green Santirah

Green Santirah adalah tempat wisata hits, yang menawarkan keseruan bermain river tubing dan body rafting sepanjang 1,5 km, mengarungi sungai berwarna hijau tosca yang cantik.

Di Green Santirah, kamu bisa menyusuri lorong gua yang terbentuk secara alami, dan air terjun yang menambah kecantikan tempat ini.

Lokasi Green Santirah berada di Desa Selasari, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran.

  1. Pepedan Hills

Di Pepedan Hills, kamu bisa menikmati panorama bukit Pepedan yang terhampar luas, ditambah spot-spot foto instagramable, seperti bukit selfie dengan bentuk I LOVE U, serta latar sunset yang cantik banget.

Lokasi Pepedan Hills berada di Desa Selasari Kecamatan Parigi Kabupaten Pangandaran. ***

Editor: Christian Rangga Bagaskara

Tags

Terkini

Terpopuler