6 Rekomendasi Tempat Wisata Malam di Depok yang Menarik, Cocok untuk Malam Mingguan

4 Februari 2023, 12:30 WIB
6 Rekomendasi Tempat Wisata Malam di Depok yang Menarik, Cocok untuk Malam Mingguan /Instagram/@tamanlangitpangalengan360/

PORTAL NGANJUK - Berikut ini 6 rekomendasi tempat wisata malam di Depok yang menarik dan cocok untuk malam mingguan.

Kota Depok terkenal dengan berbagai tempat wisata yang menarik, mulai dari wisata sejarah, budaya, hingga wisata hits kekinian.

Selain tempat wisata yang buka di siang hari, Depok juga dikenal memiliki tempat wisata malam yang tak kalah asyik dan menarik yang bisa dikunjungi.

Bagi kamu yang suka keluar malam, tempat-tempat wisata malam di Depok ini cocok jadi tujuanmu berikutnya.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Wisata Terdekat di Sukabumi Paling Indah dan Instagramable, Dijamin Bikin Betah

Berikut ini rekomendasi tempat wisata malam di Depok, yang telah dirangkum oleh PortalNganjuk untuk referensi plesir malammu.

1. Taman Lembah Mawar

Taman Lembah Mawar adalah taman cantik yang buka 24 jam, jadi kamu bisa berkunjung ke taman ini di malam hari. Taman ini menyuguhkan fasilitas seru yang bisa dinikmati, seperti saung dan gazebo yang nyaman, outdoor gym, playground, dan spot-spot foto instagramable di sekitar taman.

Taman Lembah Mawar berada di Jl. Bangau Raya, Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok.

2. Taman Mekarsari

Taman Mekarsari adalah taman selanjutnya yang bisa kamu kunjungi di malam hari selama di Depok. Taman ini menyuguhkan berbagai wahana seru seperti outbond, flying fox, dayung rakit, hingga wall climbing.

Taman Mekarsari berada di  Jl. Bunga Raya No.22, Mekarsari, Kec. Cimanggis, Kota Depok.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Wisata Terdekat di Purwakarta Paling Indah dan Instagramable 

3. Godong Ijo Depok

Di Godong Ijo, kamu bisa berwisata, baik di siang hari atau malam hari, dengan berbagai suguhan seperti, taman yang cantik dan Botanical Cafe yang  terkenal akan kelezatannya.

Godong Ijo Depok berada di Jl. Cinangka Raya, KM 10 nomor 60 Serua Bojongsari, Sawangan Depok.

4. Beranda Depok

Beranda Depok adalah cafe hits yang bisa kamu jadikan destinasi wisata malammu di Depok. Kamu bisa nongkrong sambil menikmati suasana malam hari kota Depok, sekaligus mencicipi makanan lezat disini.

Beranda Depok berada di Jl. Kartini No.11K-L, Pancoran Mas, Depok.

5. Saung Talaga

Di Saung Talaga, kamu bisa puas berwisata kuliner dengan menu masakan khas Sunda yang lezat.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata Terdekat di Mojokerto Paling Hits, Dijamin Murah dan Cocok Buat Healing

Saung-saung di tempat ini dibangun di antara danau kecil, dengan bangunan yang terbuat dari kayu serta beratap pelepah daun kelapa yang unik.

Saung Talaga berada di Jl. Raya Sawangan No.1, Rangkapan Jaya, Kec. Pancoran Mas, Kota Depok.

6. Masjid Kubah Emas

Kamu bisa menikmati kemegahan Masjid Kubah Emas di malam hari, yang pasti tak kalah mengagumkan dari siang hari. Kamu bisa berwisata religi atau mengagumi bangunan masjid kebanggan Depok ini.

Masjid Kubah Emas berada di Meruyung, Kec. Limo, Depok. ***

Editor: Christian Rangga Bagaskara

Tags

Terkini

Terpopuler