8 Rekomendasi Tempat Wisata Terbaik di Sidoarjo, Dijamin Indah dan Bikin Betah

- 23 Januari 2023, 13:55 WIB
Kami berikan delapan rekomendasi tempat wisata terbaik di Sidoarjo yang dijamin indah dan bikin betah.
Kami berikan delapan rekomendasi tempat wisata terbaik di Sidoarjo yang dijamin indah dan bikin betah. /

PORTAL NGANJUK – Kami berikan delapan rekomendasi tempat wisata terbaik di Sidoarjo yang dijamin indah dan bikin betah.

Sidoarjo memiliki banyak tempat wisata yang memiliki pemandangan eksotis dan hawa yang sejuk.

Sidoarjo cukup dikenal dengan keindahan pemandangan alamnya dan tempat wisata yang kekinian.

Mulai dari anak-anak, remaja bahkan orang dewasa, dapat menikmati kenyamanan tempat wisata di Sidoarjo.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata Terbaik di Banjarnegara, Dijamin Indah dan Cocok Untuk Healing

Lantas apa saja tempat wisata terbaik di Sidoarjo?

Berikut adalah delapan rekomendasi tempat wisata terbaik di Sidoarjo yang dijamin bikin betah :

  1. Kolam Renang Jedong Cangkring

Kolam renang ini mempunyai fasilitas yang mempuni.

Mulai dari area parkir kolam renang untuk anak-anak, kolam renang untuk orang dewasa, seluncuran, toilet, taman, playground dan lain-lain.

Kolam renang jedong cangkring ini juga memiliki panorama yang bagus.

Kolam renang ini terletak kecamatan Prambon Kabupaten Sidoarjo.

Harga tiket masuk kolam renang jedong cangkring Sidoarjo ini harganya standar dan terjangkau.

  1. Hunting Foto Citra Harmoni

Pada tempat ini tersedia batasan jam-jam untuk pengunjung yang mau foto-foto dari jam 8 pagi sampai jam 11.

Kemudian berlanjut sampai dengan jam 4 sore.

Untuk biaya foto sendiri di destinasi citra harmoni gratis.

Baca Juga: 6 Rekomendasi tempat Wisata di Jombang Paling Hits dan Menarik, Cocok Untuk Healing

  1. Legok Asri Outbound

Legok Asri merupakan kolam renang wisata outbound untuk anak-anak dan dewasa, yang mengusung tema alam yang bersifat edukatif dan rekreasi.

Suasana nan Asri bernuansa Bali merupakan ciri khas dari Lego Asri berlokasi di jalan Suko Legok ke desa Sukorejo kecamatan Sukodono kabupaten Sidoarjo.

  1. Wisata Kebun Jambu

Wisata kebun jambu belakangan ini makin digemari oleh masyarakat, namun ternyata produksinya tidak sebanyak permintaan pasar.

Hal ini yang mendorong seorang petani membuka kebun jambu merah sendiri di rumahnya.

Wisata kebun jambu ini juga langsung populer di media sosial dan berlokasi di Kebraon tulangan Sidoarjo.

Setiap hari kebun ini didatangi oleh warga yang penasaran ingin membeli jambu sekaligus memetik sendiri di kebun.

Untuk tiket masuknya, pengelola memasang tarif Rp3.000 rupiah per orang.

Sedangkan jambu yang dipetik sendiri oleh pengunjung dengan membayar 6000 rupiah per kilogram.

Letaknya sangat strategis cukup ditempuh 20 menit dari Bundaran Waru pengunjung bisa menempuh dengan mobil atau bus besar.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Tempat Wisata Terbaik di Jepara, Dijamin Indah dan Cocok Untuk Healing

  1. Pulau Lusi- Bahari Tlocor

Pulau Lusi merupakan pulau yang terbentuk dari proses endapan dan reklamasi lumpur Sidoarjo, untuk sampai ke pulau Lusi bisa ditempuh dengan darat dan air.

Perjalanan darat bisa dimulai dari Candi hingga Demaga telocor, kemudian perjalanan dilanjutkan dengan bus air hingga sampai ke pulau Lusi.

Memasuki kawasan Demaga telocor pengunjung akan dikenakan tiket masuk sebesar Rp.3000 per orang.

  1. Long Storage Kalimati

Long Storage Kalimati memiliki pesona yang menarik, lokasinya di jalan Prambon kecamatan Tarik kabupaten Sidoarjo.

Tempat wisata ini tepat berbatasan daerah Sidoarjo dan Mojokerto.

Waduk ini dibuat untuk menampung air dari sungai brantas dan menjadi objek wisata bagi masyarakat.

Tetapi waduk ini terdapat jalan untuk berjalan kaki pesepeda dan penjual jajanan.

  1. Waterpark Suncity

Terletak di kawasan pusat kota, Waterpark Suncity sangat digemari wisatawan karena mempunyai wahana yang beragam dan seru.

Selain itu tersedia juga wahana outbound yang sering dimanfaatkan untuk kegiatan anak-anak sekolah.

Bermain dengan beragam wahana permainan memang sangat menyenangkan bagi pengunjung yang ingin berkunjung kesini.

Harga tiket masuk ke waterpark Suncity Sidoarjo mulai dari Rp30.000.

Pengunjung bisa datang mulai dari pagi hari diketahui Waterpark ini sudah dibuka mulai pukul 8 pagi.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Tempat Wisata di Madiun Paling Hits dan Instagramable, Cocok Buat Healing

  1. Kraton Waterpark Krian

Keraton Waterpark menawarkan berbagai macam jenis kolam mulai dari kolam arus, kolam olympic, kolam slide, kolam anak dan berbagai wahana dan kolam lainnya.

Ini merupakan waterpark terbesar yang ada di kacamatan Krian.

Objek wisata ini dapat menjadi pilihan wisata keluarga yang ingin menikmati liburan.

Wahana rekreasi terbaru ini berada di perumahan keraton Residence dan dikenal sebagai taman Intan.

Itulah delapan rekomendasi tempat wisata yang ada di Sidoarjo, dijamin bikin liburan kamu menjadi lebih menyenangkan. ***

Editor: Muhafi Ali Fakhri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x