Gunung Anak Krakatau Meletus 11 Kali Selama Maret 2023, Tercatat Kembali Erupsi Hari Ini

- 11 Mei 2023, 17:30 WIB
Gunung Anak Krakatau Meletus 11 Kali Selama Maret 2023, Tercatat Kembali Erupsi Hari Ini/Imam/Antara
Gunung Anak Krakatau Meletus 11 Kali Selama Maret 2023, Tercatat Kembali Erupsi Hari Ini/Imam/Antara /

PORTAL NGANJUK – Dilaporkan telah terjadi erupsi di Gunung Anak Krakatau yang berlokasi di perairan Selat Sunda, Provinsi Lampung. Peristiwa tersebut disampaikan oleh Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG)

Petugas Pos Pengamatan Gunung Anak Krakatau Dheny Mardiono mengungkapkan jika erupsi tersebut sempat terjadi pada pukul 05.19 WIB, Kamis 11 Mei 2023.

"Tinggi kolom letusan teramati lebih kurang 3.000 meter di atas puncak. Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah barat daya," laporan dari Deny dalam keterangan pada pers.  

Deny juga sempat menjelaskan jika terjadinya erupsi tersebut, sempat terekam pada seismograf dengan amplitudo maksimum 70 milimeter dan tercatat berdurasi kurang lebih 2 menit 12 detik.

Pernyataan dari Dheny Mardiono, erupsi tersebut tidak terdengar suara dentuman. Namun, Gunung Anak Krakatau berada pada status level III atau siaga yang ditetapkan sejak 24 April 2022 silam.

PVMBG menghimbau kepada pihak masyarakat, pengujung, wisatawan, sekaligus para pendaki supaya tidak mendekati gunung api tersebut sementara waktu atau bisa melakukan aktivitasnya dalam radius lima kilometer dari kawah aktif.

Baca Juga: AESPA Gelar Konser SYNK: HYPER LINE Di Jakarta, Ini Tanggal Konsernya!

Sejak kelahiran Gunung Anak Krakatau pada Juni 1927 hingga tahun 2023 saat ini, erupsi berulang kali terjadi, hal tersebut mengakibatkan Gunung Anak Krakatau tumbuh semakin besar dan tinggi.

Halaman:

Editor: Muhafi Ali Fakhri

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x