Jelang Kurban, Mentan Siapkan Vaksin untuk Hewan Ternak di Jatim yang Terjangkit PMK 

- 13 Mei 2022, 13:45 WIB
Hewan qurban.
Hewan qurban. /Tangkapan layar Instagram.com/@qurbanyuk.id

PORTAL NGANJUK – Terhitung kurang dari dua bulan lagi, para peternak hewan di Jawa Timur Dibuat resah dengan adanya wabah PMK.  

Penyakit mulut dan kuku (PMK) merupakan wabah yang menjangkit hewan ternak berkaki empat menimbulkan kekhawatiran.

Pasalnya, wabah menyebar jelang Hari Raya Idul Adha 1443 H yang mana para peternak sudah mempersiapkan hewan kurban jauh hari sebelumnya.

Diantaranya Sapi dan Kambing. Kedua hewan tersebut sangat identik dengan perayaan Idul Adha.

Baca Juga: Link Live Streaming Thomas Cup 2022, Nonton Pertandingan Antara Indonesia vs Jepang

Setidaknya terdapat empat wilayah di Jatim yang dinyatakan terpapar wabah PMK, yaitu Kabupaten Gresik, Lamongan, Sidoarjo, dan Mojokerto.

Dari empat wilayah tersebut ditemukan sebanyak 1285 ekor Sapi dan Kambing, yang berindikasi tertular wabah PMK.

Gejala yang ditimbulkan seperti demam, mulut mengeluarkan lendir, dan luka pada kaki yang berujung pada lepasnya kuku.

Wabah diduga berasal dari kambing atau domba yang diimpor secara ilegal dari negara yang belum bebas PMK.

Halaman:

Editor: Christian Rangga Bagaskara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x