Seorang Brigadir Jenderal TNI Bantai Kucing di Sesko TNI Bandung, Membuat Jenderal TNI Andika Perkasa Murka

- 18 Agustus 2022, 16:28 WIB
Seorang Brigadir Jenderal TNI Bantai Kucing di Sesko TNI Bandung, Membuat Jenderal TNI Andika Perkasa Murka
Seorang Brigadir Jenderal TNI Bantai Kucing di Sesko TNI Bandung, Membuat Jenderal TNI Andika Perkasa Murka /Instagram @ridwankamil//

PORTAL NGANJUK - Panglima Jenderal Andika Perkasa memerintahkan sejumlah anggota TNI untuk mengungkap pelaku penembakan sejumlah kucing di area Sesko TNI, Jl R.A.A Martanegara, Bandung, Jawa Barat.

Dan ternyata, pelaku penembakan dilakukan oleh seorang jenderal bintang satu atau Brigjen TNI.

Dalam keterangan resmi Mayjen Prantara Santosa selaku Kepala Pusat Penerangan TNI mengungkapkan, bahwa pelaku penembakan memang benar dilakukan oleh Brigjen TNI yang berinisial NA.

"Menindaklanjuti perintah Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa kemarin siang (Rabu, 17 Agustus 2022) untuk menyelidiki dugaan penganiayaan terhadap beberapa ekor kucing di lingkungan Sesko TNI, Bandung,"

"Tadi malam Komandan Sesko TNI dan Tim Hukum TNI membenarkan bahwa Brigjen TNI NA (anggota organik Sesko TNI) telah menembak beberapa ekor kucing," lanjut Prantara Santoso pada Kamis, 18 Agustus 2022 sebagaimana dikutip PORTAL NGANJUK.

Baca Juga: Dibalik Kisah Viralnya Sarino Pelantun 'Dir Dur Daeng' Menyimpan Kisah Pahit Kehidupan

Ia juga mengatakan, bahwa Brigjen NA menembak kucing-kucing tersebut dengan menggunakan senapan angin miliknya.

Adapun penembakan tersebut dilakukan pada Selasa siang, 16 Agustus 2022.

"Menggunakan senapan angin milik pribadi pada Selasa siang sekitar pukul 13.00 WIB," ucap Prantara.

Halaman:

Editor: Yusuf Rafii


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x