Viralnya Rumah Abah Jajang View Air Terjun Kini Dikunjungi Ridwan Kamil: Bahagianya Bukan Urusan Uang!

- 8 April 2023, 15:45 WIB
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, saat berbincang dengan Abah Jajang pemilik rumah yang halamannya menghadap view Curug Citambur Cianjur, Jumat, 7 April 2023/Instagram@ridwankamil//
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, saat berbincang dengan Abah Jajang pemilik rumah yang halamannya menghadap view Curug Citambur Cianjur, Jumat, 7 April 2023/Instagram@ridwankamil// /

PORTAL NGANJUK - Rumah Abah Jajang telah viral di Sosial Media akhir-akhir ini, mendapat perhatian publik jagat maya salah satunya Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Ridwan Kamil ingin bertemu langsung pemiliknya bernama Abah Jajang yang bertempat tinggal di Citambur, Cianjur Selatan, Jawa Barat.

Sebelumnya rumah Abah Jajang telah ditawarkan para pembeli  seharga 2,5 Miliar bahkan ada yang lebih, pasalnya bagian halaman rumah tersebut menghadap langsung ke Curug Citambur begitu mempesona.

Curug Citambur memiliki tiga tingkatan air terjun dimana tingkat pertama berketinggian 12 meter sedangkan tingkat kedua berketinggian 116 meter dan yang paling tas adalah 2 meter, Air curug yang berada di ketinggian kurang lebih 1.400 Mdpl dan terkenal sangat dingin dan memiliki debit air yang besar terlebih saat musim penghujan.

Baca Juga: Fakta Seputar Bu Ida Dayak yang Viral Sembuhkan Berbagai Penyakit!

Setelah Abah Jajang menolak rumah tersebut lantaran tak ternilai harganya, rumahnya banyak dikunjungi wisatawan karena berhadapan langsung dengan air terjun asri dan indah, mengenai viralnya berita Rumah Abah Jajang di Jawa Barat dirilik oleh Gubernur Jawa Barat yakni Ridwan Kamil dan beliau ingin mendatangi langsung kerumahnya.

Ya benar karena desakan warganet di sosial media dengan menghastag rumah Abah Jajang  ke sosial media Ridwan kamil atau Kang Emil untuk bersilaturahmi, Dalam akun instagram @ridwankamil pada hari jumat 7 April 2023 di di Kampung Rawa Dewa, Karangjaya, Kecamatan Pasirkuda, Kabupaten Cianjur.

 

Ridwan Kamil menjelaskan bahwa di Provinsi Jawa Barat memiliki air terjun  yang sangat banyak, salah satunya yang terbaik dari 400 Air Terjun adalah Curug Citambur, Abah Jajang sangat beruntung ditakdirkan mendapatkan rumah dengan view subur dan makmut ini, bahasa inggrisnya "Million Dollar View".

Ridwan Kamil langsung bertanya ke Abah Jajang mengenai rumahnya sempat ditawar milyaran jawaban tersebut memang benar Abah Jajang menolaknya, setelah itu Ridwan Kamil langsung menyurvei pemandangan rumah Abah Jajang benar-benar tiada duanya dan Ridwan Kamil merekomendasikan wisatawan untuk berkunjung.

Baca Juga: Viral Usai Terekam CCTV Maling Jam Tangan! Anggota DPRD Fraksi PDI-P Sumatera Utara Meminta Maaf

Videonya telah ditonton sebanyak 1.2 juta dengan like 344 ribu, adapun para netizen turut berkomentar senang "wah ini tuh rumah impian untuk masa tua nanti, jauh dari kebisingan, tapi tiap pagi melohat begitu indahnya alam hasil karya Tuhan."

Dengan caption ada 400-an Air Terjun di JABAR, salah satunya adalah Curug Citambur di Cianjur.

"Kemarin saya ke sana, naik motor 3 jam dari Bandung, memenuhi undangan Abah Jajang, pemilik lahan yang halamannya menghadap langsung air terjun yang indah," tulisnya

Ridwan Kamil menjelaskan Rumah dan lahannya sempat ditawar pembeli milayaran rupiah namun Abah menolak karena beliau sudah bahagia lahir dan batin disana. Bahagianya bukan lagi urusan uang, uang dan uang.

Seperti kata pepatah Memang kebahagian tidak hanya uang, uang bisa dicari untuk kebahagiaan susah didapatkan, maka dari itu Kebahagiaan bukan dicari melainkan dibentuk, jadi sekaya-kaya, sepopuleritas materi bila tidak bahagia akan menjadi apa kedepan selanjutnya.

Memang karena mungkin ada yang bahagianya ketika dekat dengan keluarga, dekat pasangan ada yang bahagia mempunyai jabatan atau profesi, Semua itu memang normal,  namun supaya anda dapat merasakan happiness secara sehat dan berlevel tetap berfikir positif menyehatkan tubuh.***




Editor: Muhafi Ali Fakhri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah