Lumpia Ayam Udang dengan Isian Keju Mozarella Camilan Super Lezat, Begini Resepnya

22 Desember 2021, 17:05 WIB
Resep lumpia ayam udang isian keju mozarella. /Tangkapan layar Youtube.com/MasakTV

PORTAL NGANJUK –  Lumpia krispi ayam udang dengan isian keju mozzarella adalah salah satu camilan yang sangat nikmat.

Hidangan ini sangat mudah untuk dibuat, bahan-bahan yang diperlukan juga tidak sulit dijumpai.

Inilah resep dan cara membuatnya, dilansir PORTAL NGANJUK dari Portal Jember dalam artikel “Resep Lumpia Ayam Udang dengan Isian Keju Mozarella, Camilan Anti Bosan” YouTube MasakTV yang diunggah pada 19 Desember 2021.

 Baca Juga: Jelang Natal 2021, Kapolres Nganjuk Cek Kesiapan Satgas Covid-19 di Gereja

Bahan yang dibutuhkan:

- 10 lembar kulit lumpia frozen

- 150 gr udang kupas

- 100 gr dada ayam fillet

- 150 gr keju mozzarella (potong persegi panjang)

- 1 btg daun bawang

- 5 siung bawang putih

- 3 siung bawang merah

 Baca Juga: Jelang Natal 2021, Pemkab Magetan Larang Knalpot Brong karena Ganggu Kenyamanan dan Keamanan

- 1 ruas jahe (parut)

- 1 btr telur

- 1 sdm saus tiram

- 2 sdm minyak wijen

- Garam

- Gula

- Kaldu jamur

Pelengkap:

Sambal Bangkok

 Baca Juga: Sidang Lanjutan Bekas Lurah Warujayeng kembali Digelar, Pemohon dan Panitia PTSL Jadi Saksi

Cara Membuat:

  1. Potong-potong bawang merah, bawang putih, daun bawang, jahe parut dan masukkan ke dalam food processor, lalu haluskan.
  2. Kemudian tambahkan udang kupas bersama ayam fillet, saus tiram, minyak wijen, garam, gula, kaldu jamur, dan telur. Blender lagi hingga rata.
  3. Siapkan kulit lumpia lalu isi dengan adonan udang, berikan potongan keju mozarella di tengahnya lalu lipat dan goreng hingga kecoklatan.
  4. Setelah matang lalu sajikan bersama sambal bangkok.***(Puji Lestari/portaljember.pikiran-rakyat.com)

Editor: Yusuf Rafii

Sumber: Portal Jember

Tags

Terkini

Terpopuler