Ini Rekomendasi Outfit Lebaran Idul Fitri 2023, Dijamin Trendi saat Lebaran Bareng Keluarga

3 April 2023, 15:25 WIB
Ini Rekomendasi Outfit Lebaran Idul Fitri 2023, Dijamin Trendi saat Lebaran Bareng Keluarga / Instagram.com/@yennisun/

PORTAL NGANJUK Momen puasa Ramadhan sudah berjalan beberapa waktu, tidak jarang orang-orang mulai mempersiapkan keperluan untuk menghadapi Lebaran Idul Fitri.

Tidak terkecuali membeli baju baru, baik untuk diri sendiri maupun untuk sanak keluarga. Khususnya untuk para wanita, banyak sekali model-model baju Lebaran yang tersedia, baik di toko langsung maupun e-commerce.

Dan setiap tahunnya pasti akan ada model-model baju yang menjadi trend. Untuk tahun 2023 pastinya akan ada trend model baju baru dibanding dengan model baju tahun 2022.

Ini beberapa model baju trend 2023, yang bisa digunakan saat Lebaran Idul Fitri 2023 nantinya;

Outer

Merupakan salah satu model baju yang bisa dipadukan dengan berbagai macam model baju, dari baju polos hingga baju bermotif, dipadukan dengan kulot, celana, hingga rok bisa dipadukan dengan outer tersebut.

Model baju yang cocok dipadukan berbagai macam outfit, ‘All in One’ jika menggunakan salah satu model tersebut sebagai rujukan membeli baju baru untuk Lebaran Idul Fitri.

Baca Juga: Shalat Tarawih Merupakan Ibadah Sunnah Umat Muslim Saat Puasa Ramadhan, Bagaimana Sejarahnya?

Tunik

Baju tunik merupakan model baju atasan panjang, yang bisa panjang hingga sampai lutut atau panjang hingga mata kaki. Biasanya baju ini cocok dipadukan dengan legging atau celana.

Tunik sudah banyak digandrungi dari berbagai kalangan wanita, dari ibu rumah tangga hingga remaja perempuan, karena dinilai baju lebih praktis dan santai/tidak terlalu formal jika dibandingkan dengan model baju gamis.

Model tunik sangat cocok untuk orang yang menilai ribet menggunakan baju gamis, menjadi pilihan yang sempurna dan trendi jika bosan saat Lebaran Idul Fitri menggunakan model baju Gamis.

Rok Plisket

Rok Plisket masih digemari dari tahun lalu hingga tahun ini, dan menjadi pilihan banyak orang sebagai baju Lebaran. Rok ini juga bisa dipadukan dengan baju tunik, hal tersebut bisa digunakan referensi untuk lebaran bersama sanak keluarga.

Kaftan

Model Baju ini dulu diperkenalkan oleh artis Syahrini, baju khas yang dikenakan syahrini menjadi rujukan bagi berbagai kalangan karena terlihat bagus dan elegan saat dipakai.

Sejak saat itu baju kaftan sudah banyak digemari tidak hanya dikalangan wanita umur 30 keatas, namun juga digemari oleh kalangan perempuan remaja, dan cocok untuk baju lebaran Idul Fitri.

Baca Juga: Geger Ngaku Sebagai Anak Kandung Mamah Dedeh, Alya Theresia Ketahuan Murtad Kini Diusir, Benarkah?

Celana Kulot dan Crop Top

Outfit tersebut banyak digemari dikalangan perempuan remaja, tidak hanya karena pakaian lebih santai dan tidak ribet. Pakaian ini juga terlihat sopan dan cocok untuk baju lebaran idul fitri.

Namun pastikan kulot yang dirujuk dengan high waist atau potongan pinggangnya tinggi, supaya tidak memperlihatkan perut jika menggunakan model baju crop top.

Sebenarnya tidak hanya model baju yang menjadi rujukan orang-orang untuk mempersiapkan outfit lebaran, dan tidak kalah penting mempertimbangkan warna model baju. Karena dari warna baju bisa menunjukkan vibe seseorang atau kepercayaan diri orang tersebut.

Ini beberapa warna baju yang menjadi trend dan banyak dipilih oleh orang-orang khususnya kalangan wanita.

Warna Pastel

Biasanya memancarkan pesona anti-ribet atau untuk menonjolkan vibes polos ke orang-orang sekitar. Model baju yang bisa dicoba dengan warna pastel biasanya dengan kemeja polos dengan bawahan berwarna pastel, bisa juga memadukan model baju crop top dengan blazer lalu memakai bawahan warna pastel.

Warna pastel yang sekarang sedang banyak digemari biasanya seperti warna, pink, hijau tosca, kuning, cream, dan biru muda.

Tren Tampilan Penuh Drama

Artinya menggunakan 2 macam warna atau lebih, biasanya satu warna utama dan warna lainnya menunjang agar warna utama terlihat menonjol. Hal ini biasanya menggambarkan jika seseorang tegas dan elegan.

Biasanya warna yang bisa dipadukan, coklat susu dengan warna kuning cerah, atau warna putih dengan berbagai macam warna mencolok seperti merah, ungu, biru tua dan sebagainya. Karena warna putih tergolong warna yang cocok dengan warna apapun.

Trend Denim

Denim ini sebenarnya tren klasik, yang digemari pada 90’ an, dan menjadi tren kembali saat tahun 2000 an. Denim biasanya bisa di match dengan hoody.

Atau bisa mengambil rujukan style denim ala korea yang sedang digemari para remaja, jika atasan bisa memakai model baju polos dan bawahan memakai celana denim atau rok denim.

Baca Juga: Geger Ngaku Sebagai Anak Kandung Mamah Dedeh, Alya Theresia Ketahuan Murtad Kini Diusir, Benarkah?

Trend Shine

Tren tersebut artinya memadukan warna-warna yang terlihat mewah atau elegan, seperti warna Silver, Gold, atau Rose Gold. Model baju yang cocok biasanya menggunakan atasan polos agar tidak ‘tabrakan’ dengan warna shine yang akan dipadukan.

Atau bisa menggunakan model baju blazer yang mengkilap dan memadukannya dengan warna celana dan baju casual (hitam/putih) agar lebih terlihat elegan.

All White

Biasanya memakai outfit serba putih, warna yang sedang digemari banyak orang biasanya broken white atau putih kecoklatan. Nama lain dari style ini adalah pure and clean.

Model baju atau outfit akan selalu berkembang setiap tahunnya, dan beberapa model baju diatas termasuk model baju yang sedang trending pada 2023, dan  bisa dijadikan rujukan untuk membeli baju baru Lebaran Idul Fitri.***

Editor: Muhafi Ali Fakhri

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler