Resep Ayam Goreng Serundeng ala Jerry Masterchef, Dijamin Gurih dan Bikin Nagih!

26 April 2023, 20:34 WIB
Resep Ayam Goreng Serundeng ala Jerry Masterchef, Dijamin Gurih dan Bikin Nagih! /YouTube Uli's Kitchen

PORTAL NGANJUK - Jerry Andrean seorang juru masak, YouTuber sekaligus wirausahawan dari Kota Serang ini semakin dikenal publik setelah menjadi pemenang MasterChef Indonesia Season 7.

Dalam kanal YouTube nya, Jerry Andrean kerap kali membagikan berbagai resep makanan yang pastinya enak dan sangat menggugah selera.

Kali ini Jerry membagikan resep makanan favorit masyarakat Indonesia yaitu resep ayam goreng serundeng. Dengan mengikuti resep ala Jerry Andrean dijamin ayam goreng serundeng buatan Anda menjadi lezat dan menggugah selera.

Ayam goreng serundeng ini sangat cocok disantap dengan nasi hangat. Langsung saja, bagi yang penasaran dengan resep ayam goreng serundeng, yuk simak seterusnya sampai bawah!

 

Bahan-bahan:

 

- 1 kg ayam boiler

- 10 buah bawang merah

- 8 buah bawang putih

- 1 jari lengkuas

- 1 jari kunyit

- 1 sdt ketumbar

- Minyak secukupnya

- 2 batang sereh

- 8 lembar daun jeruk

- 150 gr kelapa parut

- 250 ml air

- garam, gula, lada, penyedap

 

Cara membuat:

 

  1. Haluskan bawang merah, bawang putih, kunyit, lengkuas, dan biji ketumbar. Jangan lupa beri sedikit minyak kurang lebih sekitar 75-100 ml lalu blender bumbu sampai halus.
  2. Tumis bumbu hingga wangi. Tambahkan barang sereh dan daun jeruk ke dalam tumisan.
  3. Masukkan ayam yang sudah di potong-potong dengan ukuran sesuai selera. Masak ayam sambil diaduk agar tercampur dengan bumbu hingga ayam berwarna golden brown.
  4. Masukkan kelapa parut lalu aduk dan masak.
  5. Tuang air secukupnya lalu masukkan garam, gula, lada, dan penyedap. Masak hingga air menyusut dan warna ayam menguning karena bumbunya yang sudah meresap.
  6. Siapkan minyak panas dalam wajan lalu goreng ayam hingga golden crispy.
  7. Tiriskan ayam di atas tisu. Ayam goreng serundeng siap disajikan.***

Editor: Yusuf Rafii

Tags

Terkini

Terpopuler