Hyundai Stargazer Pesaing Mitsubishi Xpander Sudah Bisa di Pesan, Ini Ulasan Lengkap Serta Harganya!

- 16 Juli 2022, 13:34 WIB
Hyundai Stargazer Pesaing Mitsubishi Xpander Sudah Bisa di Pesan
Hyundai Stargazer Pesaing Mitsubishi Xpander Sudah Bisa di Pesan /Instagram/@hyundaistargazer

PORTAL NGANJUK - Hyundai Stargazer meski belum resmi dirilis oleh PT Hyundai Motors Indonesia , namun wujud asli Stargazer, spesifikasi mesin, dan harganya sudah di publikasikan.

Desain Hyundai Stargazer sudah dipamerkan sejak beberapa minggu lalu. Namun hanya memperlihatkan potongan-potongan gambar dalam balutan siluet hitam, sehingga tidak tampak jelas.

Setelah ditampilkan secara jelas, terlihat Hyundai Stargazer punya desain yang futuristis. Sehingga membuat was-was Toyota Avanza dan Mitsubishi Xpander.

Hyundai Stargazer terdiri dari  empat varian, yaitu Active, Trend, Style, dan Prime. Untuk harganya dijual mulai dari Rp 244,3 juta hingga Rp 307,1 juta (On The Road Jakarta).

Bagian yang terlihat mewah adalah Horizontal DRL dan Distinctive H Rear Lamp yang menghiasi tampilan depan dan belakang body Stargazer.

Hyundai menyebut “Horizontal DRL” bahasa desain itu mencerminkan Indonesia sebagai negara yang terletak di garis khatulistiwa.

Baca Juga: Siapa Winter Aespa? Berikut Profil Lengkap dan Fakta dirinya Pacari Jaehyun NCT

Bagian belakang mengusung Distinctive H Rear Lamp disebut melambangkan keseimbangan, kesatuan, dan keharmonisan yang menghubungkan Indonesia dari bagian Timur hingga ke Barat.

Selain bagian lapu depan dan belakng desain yang terlihat mewah lainya yaitu velg Stargzer berbentuk atraktif seperti kipas dengan jumlah baut lima buah. Warna velgnya juga dibalur dengan kelir dual tone.

Halaman:

Editor: Yusuf Rafii


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah