Buntut Penolakan Terhadap Timnas Israel, FIFA Putuskan Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

- 30 Maret 2023, 11:00 WIB
 FIFA Sebut Pascatragedi Oktober 2022 dalam Pengumuman Coret Indonesia Sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U20 2023
FIFA Sebut Pascatragedi Oktober 2022 dalam Pengumuman Coret Indonesia Sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U20 2023 /Tangkapan layar/Fifa.com dan logo FIFA U-20 World Cup Indonesia 2023/

PORTAL NGANJUK Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia 2023 resmi diumumkan oleh FIFA pada Rabu, 29 Maret 2023 pukul 22.00.

Sehubungan dengan pertemuan antara Presiden FIFA Gianni Infantino dan Presiden PSSI Erick Thohir, FIFA menetapkan karena keadaan saat ini, untuk membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah FIFA U-20 Piala Dunia 2023.

Keterangan tersebut dirilis oleh situs resmi FIFA Media Release.

Baca Juga: Ahmad Dhani Larang Once Mekel Nyanyikan Lagu-Lagu Dewa 19, Mengapa?

Tuan rumah baru akan diumumkan secepat mungkin, dengan tanggal pelaksanaan pertandingan tidak berubah.

Kemungkinan adanya sanksi potensial akan diberikan kepada PSSI akan ditetapkan di tahap lebih lanjut.

Di samping keputusan yang telah ditetapkan, FIFA ingin menggarisbawahi bahwa FIFA tetap berkomitmen untuk aktif mendampingi PSSI dalam kerjasama yang erat, dan dengan dukungan dari pemerintah Presiden Widodo, dalam proses transformasi sepak bola Indonesia pasca tragedy yang terjadi pada Oktober 2022 lalu.

 

Halaman:

Editor: Aditya Yalasena

Sumber: FIFA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x