Ketahui Fungsi Vaksin Pneumonia, Vaksin Untuk Tingkatkan Kekebalan Lansia

- 17 November 2021, 14:30 WIB
Ilustrasi vaksinasi.
Ilustrasi vaksinasi. /

PORTAL NGANJUK –  Ketua Kelompok Kerja (Pokja) Infeksi, Perhimpunan Dokter Paru Indonesia (PDPI), dokter Erlina Burhan mengatakan pemberian vaksin pneumonia menjadi salah satu cara untuk meningkatkan kekebalan tubuh pada masyarakat lanjut usia (lansia) dan juga berguna sebagai alternatif untuk mencegah tertular pneumonia.

Vaksin pneumonia baik diberikan kepada lansia karena berkaca dari insiden tahunan pneumonia pada orang tua di Indonesia mencapai sekitar 25-44 kasus per 1000 orang.

Jumlah ini kira-kira 4 kali lebih besar dari populasi yang lebih muda. Selain banyak menyebabkan kematian pada anak-anak, penyakit ini juga banyak menyerang orang tua di atas 50 tahun.

 Baca Juga: Inilah Penyebab Usaha Sepi Pembeli dan Rezeki Seret Menurut Ustadz Khalid Basalamah

Sistem kekebalan mengalami transformasi mendalam seiring bertambahnya usia dan respon imunologis yang sangat bergantung pada usia.

Perubahan yang terjadi pada manusia setelah usia 50 tahun perlu mendapat perhatian khusus karena dampak klinisnya, kata dokter Erlina menjelaskan alasan pentingnya vaksin pneunomia untuk menjaga imunitas tubuh lansia dalam keterangannya, Jumat.

"Konsekuensi yang paling terlihat dari usia lanjut adalah berkurangnya efektivitas sistem kekebalan tubuh," katanya.

 Baca Juga: Cukup Baca Surah Ini Semua Pintu Rezeki Akan Langsung Terbuka Kata Ustadz Adi Hidayat

Selain memerlukan vaksin pneumonia, agar kesehatan tubuh terjaga, lansia juga disarankan untuk menjaga pola hidup bersih dan sehat, tidak merokok, makan makanan sehat seperti buah-buahan dan sayuran, berolahraga secara teratur, menjaga berat badan, tidak minum alkohol, cukup tidur atau istirahat, serta yang terakhir menghindari stres.

Halaman:

Editor: Yusuf Rafii

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x